BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Apakah kamu termasuk penikmat nasi kebuli?
Sebagian besar masyarakat Indonesia tentunya akan menyukai makanan khas Timur Tengah ini.
Nasi Kebuli pada umumnya akan disajikan dengan dilengkapi daging kambing, sapi ataupun ayam dan kamu dapat membelinya di resto khusus.
Nasi kebuli merupakan olahan nasi yang dimasak dengan kaldu daging, susu, dan juga minyak samin.
Nah, bagi kamu yang ingin mencoba mengolahnya sendiri di rumah, kamu harus melihat resep dan cara membuatnya dalam artikel berikut.
BACA JUGA:3 Resep Masakan Serba Ayam, Salah Satunya Resep Ayam Bumbu Ketumbar, Dijamin Enak!
BACA JUGA:Resep Ayam Goreng Mentega Ala Firhan, Sausnya Enak Banget
Resep berikut akan menghasilkan nasi kebuli yang lebih gurih dan tentunya lezat.
Di Indonesia, cara membuat nasi kebuli dapat dilakukan dengan proses yang sangat sederhana.
Cara memasaknya ternyata tidak terlalu sulit.
Cara pembuatan nasi kebuli yang pertama adalah menumis olahan bumbu nasi kebuli bersama rempah-rempah.
Bumbu rempah diantaranya adalah ketumbar, jintan, pala, kayu manis, kapulaga dan cengkih.
BACA JUGA:Enak! Resep Nasi Goreng Cabai Hijau Ala Chef Devina Hermawan Cocok untuk Bekal Sekolah Anak
Rempah-rempah tersebut adalah yang menjadikan masakan Timur Tengah dan banyak masakan Indonesia bercitas rasa khas.