6. Tokopedia dan Bukalapak (Official Apple Store)
Jika kamu lebih suka belanja online, Tokopedia dan Bukalapak juga memiliki Official Apple Store yang menjual produk iPhone resmi Indonesia.
Walaupun belanja online, kamu tetap bisa mendapatkan garansi resmi, dan pastinya produk yang dijual adalah asli, karena hanya toko resmi Apple yang bisa menjual iPhone di platform tersebut.
Membeli lewat Tokopedia atau Bukalapak juga sangat praktis karena kamu bisa langsung memilih metode pembayaran yang sesuai, mulai dari kartu kredit, transfer bank, hingga pembayaran melalui e-wallet.
BACA JUGA:iPhone SE 4, Ponsel Apple Paling Murah Menggunakan Layar OLED
BACA JUGA:Kamu Tim Mana, Update iPhone Terbaru atau Nunggu Harga Turun? Penting Pertimbangkan Hal Ini
Tips Beli iPhone di Toko Resmi
Periksa Garansi, Pastikan iPhone yang kamu beli sudah dilengkapi dengan garansi resmi dari Apple Indonesia.
Beli di Toko Resmi, Selalu beli di toko yang memang memiliki izin resmi dari Apple untuk menghindari iPhone refurbish atau palsu.
Cek Promo atau Diskon, Banyak toko resmi yang memberikan promo menarik, jadi jangan lupa cek dulu sebelum beli!
Jadi, kalau kamu mau beli iPhone resmi di Indonesia, pastikan kamu membeli di toko lokal iPhone resmi yang terpercaya seperti Apple Store, iBox, Erafone, Urban Republic, dan Digimap.
Selain mendapatkan produk yang terjamin kualitasnya, kamu juga bisa menikmati berbagai keuntungan lain, seperti garansi resmi dan pelayanan purna jual yang memadai.
Jangan lupa untuk selalu memeriksa harga dan promo terbaru, serta pilih toko yang paling nyaman buat kamu!