BANNER KPU
HONDA

Belasan Bunga Rafflesia di Kampung Baru

Belasan Bunga Rafflesia di Kampung Baru

SELUPU REJANG – Kabupaten Rejang Lebong (RL) sejak beberapa tahun belakangan diketahui menjadi salah satu wilayah yang menjadi habitat Bungan Terbesar dan langka di dunia, yaitu Bunga Raflesia. Hal ini dibuktikan dengan semakin seringnya warga menemukan tanaman langka tersebut di berbagai wilayah kecamatan. Bahkan Rafflesia terkadang ditemukan mekar dengan sempurna dalam areal kebun warga yang tidak jauh dari pemukiman. Namun penemuan-penemuan terebut biasanya hanya paling banyak satu sampai tiga bongkol maupun bungan saja. Terbaru, sejak beberapa hari belakangan warga khususnya di Desa Kampung Baru (Pal Batu) Kecamatan Selupu Rejang cukup heboh. Pasalnya warga mereka menemukan setidaknya 14 bongkol bunga Rafflesia yang letaknya tidak berjauhan, dan dua diantaranya sudah mekar. Bunga Raflesia itu tumbuh di areal kebun kopi milik Jhon (43) warga setempat. Dimana posisi bunga rafelsia mekar dan bakal bunga tersebut berada ditebing jurang pinggir sungai Air Sengak. Dimana keberadaan bunga-bunga tersebut pertama kali ditemukan oleh salah satu warga mereka yang sedang memancing di sungai. ‘’Sudah cukup lama kalau yang temuan pertama dan mekar pada 29 januari 2021 lalu. Setelah kita tahu, selanjutnya kita amankan dengan membuat pagar bambu agar yang akan melihat tidak sampai mengganggu keberadaan bunga-bunga ini. Hari Jumat (12/2) lalu, kembali terlihat ada satu yang mekar sempurna,’’ sampai Jhon. Temuan bunga kedua yang mekar tersebut, sampai Jhon, ternyata diupload di media sosial oleh beberapa warga yang datang melihat ke lokasi. ‘’Pas ada warga yang datang melihat, di foto kemudian di sebar ke facebook. Makanya beberapa hari belakangan sudah mulai banyak yang datang untuk melihat langsung. Apalagi totalnya ada satu sudah membusuk dan satu mekar, sisanya 12 bongkol calon bunga tidak lama lagi bakal kembali mekar,’’ sampai Jhon. Bukan hanya warga dewa setempat dan dari luar desa yang penasaran, kemarin rupanya Kapolres RL AKBP Puji Prayitno, S.IK, MH beserta keluarga juga menyempatkan diri berkunjung. Rombongan didampingi Kapolsek Curup Iptu Samsudin, SH dan beberapa anggota Polres RL dan Polsek Curup. ‘’Inikan bunga langka, istri dan anak-anak juga penasaran ingin melihat langsung,’’ sampai Puji. Ditambahkan Puji, dirinya memberikan apresiasi kepada warga dan pemilik lahan yang sudah mau ikut serta menjaga dan melestarikan Bunga Raflesia yang menjadi ikon provinsi Bengkulu. ‘’Makanya kita berharap dan mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk menjaga serta melestarikan keberadaan Bunga Rafflesia ini,’’ demikian Puji.(dtk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: