HONDA

Kapolda Bengkulu Imbau Masyarakat Tak Mudik Lebaran

Kapolda Bengkulu Imbau Masyarakat Tak Mudik Lebaran

   

BENGKULU – Terkait adanya larangan mudik yang dikeluarkan pemerintah pusat, Kapolda Bengkulu Irjen. Pol. Drs. Teguh Sarwono, M.Si mengimbau masyarakat untuk tidak mudik lebaran, termasuk mengingatkan kepada jajaran anggota personel Polri di lingkungan Polda Bengkulu.

"Sudah ada beberapa aturan, dari Polri juga sudah ada untuk mengingatkan kita tidak mudik, khususnya untuk internal Polri dan ASN,” kata kapolda pada saat apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Keselamatan Nala 2021 yang digelar, Jumat (9/4) di Lapangan Rekonfu Mapolda Bengkulu.

“Kemudian saya juga lihat dari kemenag dan pemerintah juga sudah ada aturan terkait pelaksaan ibadah di bulan Ramadan. Jadi kita imbau kepada masyarakat untuk tidak mudik," sambung kapolda.

Apel gelar pasukan ini sebagai tanda dimulainya operasi kepolisian bidang lalu lintas (Ops Keselamatan Nala 2021), yang akan mulai dilaksanakan 12 April hingga 25 April 2021 mendatang. Operasi Keselamatan Nala 2021 digelar untuk meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya di wilayah Bengkulu akan pentingnya mematuhi dan mengikuti aturan Lalulintas. Demi pentingnya keselamatan di jalan raya serta

“Terkait dengan keselamatan, kelancaran dan ketertiban lalu lintas menjelang khususnya bulan suci Ramadan dan nanti Operasi Ketupat 2021. Sasarannya kita meningkatkan disiplin kepada masyarakat, protokol kesehatan,” terang kapolda.

Dalam Ops Keselamatan Nala 2021 yang akan dimulai 12 April  sampai 25 April 2021 tidak hanya menyasar yang tidak disiplin dalam berlalu linta, namun juga menyasar masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan. Serta masyarakat yang belum memahami tentang larangan mudik 2021. Ada 423 personel Polda Bengkulu yang akan diterjunkan dalam Ops Keselamatan Nala. (tok)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: