HONDA

Kursi Kadis Perikanan Paling Banyak Diminati, 13 Pelamar Berebut 7 Jabatan

Kursi Kadis Perikanan Paling Banyak Diminati, 13 Pelamar Berebut 7 Jabatan

KAUR – Masa pendaftaran lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kaur ditutup Sabtu (18/9) lalu. Dari tujuh kursi jabatan eselon II yang dilelang,  paling banyak diminati adalah jabatan Kepala Dinas Perikanan, ada delapan pendaftar untuk jabatan itu.

Kabid Mutasi dan Kepegawaian, Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kaur,  Yusi Nofriyanti, mengatakan mengacu kepada rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN),  pihaknya kembali kembali melakukan seleksi JPTP eselon IIb di tujuh OPD. Yakni Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD),  Dinas Perikanan,  Dinas Perhubungan,  Badan Keuangan Daerah (BKD), Sekretaris Dewan (Sekwan), Asisten Administrasi umum dan Kepala Dinas Inspektorat.

"Dari tujuh OPD, yang paling banyak peminat yang masukan berkas pendaftaran di Dinas Kelautan sebanyak 8 orang," sampainya.

Penerimaan berkas pendaftaran, yang dibuka selama empat hari itu dimulai  pada Selasa (14/9)  sampai Sabtu (18/9).  sedikitnya ada 13 orang yang telah memasukkan berkas untuk siap bersaing merebutkan 7 kursi eselon IIb tersebut.

"Untuk jumlah keseluruhan yang telah kita terima berkas pendaftaran ada 13 orang saat ini masih proses seleksi administrasi," ujar Yosi.

Ditambahkan Yosi, jika pengumuman seleksi  administrasi ada OPD yang kurang pendaftar yang dinyatakan lulus maka akan dilakukan perpanjangan pendaftar untuk jabatan yang dinyatakan kurang tersebut.

"Kita lihat dulu hasil seleksi administrasi jika ada yang kurang maka kita perpanjangan pendaftaran, " tutupnya.(wij) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: