HONDA

Maskot Resmi dari 3 Negara Bagian USA, Berikut Fakta Unik Kucing Calico Belang Tiga

Maskot Resmi dari 3 Negara Bagian USA, Berikut Fakta Unik Kucing Calico Belang Tiga

Berikut fakta unik kucing Calico belang tiga yang jadi maskot resmi dari 3 negara bagian USA.--Foto: Ilustrasi Freepik.com/Wirestock

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COMKucing Calico belang tiga merupakan kucing lokal yang mempunyai keunikan dari pola bulunya yang unik dan memiliki keistimewaan. 

Sering disebut juga dengan kucing kembang telon ini mempunyai warna dasar putih serta warna orange dan hitam. Merangkum dari berbagai sumber terdapat beberapa fakta unik pada kucing Calico ini, antara lain:

1. Kucing Calico bukan merupakan ras Kucing

Adapun pola warna bulu yang terdapat pada kucing Calico secara umum dan bisa ditemukan pada beberapa jenis ras kucing.

BACA JUGA:Ternyata, Harga Kucing Calico Belang 3 atau Kucing Kembang Telon Sangat Menarik

Diketahui pola tiga warna ini juga bisa ditemukan pada ras kucing seperti American Shorthair, Japanese Bobtail, American Curl, Bengal, dan juga Persia.

2. Nama Calico berasal dari kata kuno

Diketahui kata Calico pada sebutan kucing belang tiga ini merupakan sebuah kata kuno yang merujuk pada sejenis kain dari Calicut pada sebuah kota di Kerala, India.

Adapun arti kata Calico ini bermakna kain belacu. Pola Calico pada awalnya berarti pola belang-belang pada kain yang dicetak.

BACA JUGA:5 Mitos Menabrak Kucing Ini Bikin Was-was, Benarkah Bisa Mendatangkan Kesialan?

Akan tetapi di awal tahun 1800-an, Calico merujuk kepada mantel kuda yang belang-belang yang akhirnya merujuk kepada kucing di akhir tahun 1800-an.

3. Pada sebagian besar kucing Calico adalah berjenis kelamin betina

Adapun pola bulu kucing Calico ini merupakan hasil dari kromosom seks yang rumit, pada sebagian besar dari kucing Calico ini berjenis kelamin betina.

Diketahui untuk kucing jantan hanya membawa satu salinan kromosom X, sedangkan kucing betina membawa dua salinan kromosom X di dalam selnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: