HONDA

Sasar Pelajar SMA, Begal di Rejang Lebong Babak Belur Dihajar Massa, Todong Pisau dan Rampas Motor Korban

Sasar Pelajar SMA, Begal di Rejang Lebong Babak Belur Dihajar Massa, Todong Pisau dan Rampas Motor Korban

Sasar Pelajar SMA, Begal di Rejang Lebong Babak Belur Dihajar Massa, Todong Pisau dan Rampas Motor Korban--dokumen/rakyatbengkulu

CURUP, RAKYATBENGKULU.COM - Pemuda di Rejang Lebong yang babak belur dihajar warga ternyata benar merupakan pelaku begal.

Belakangan diketahui berinisial HA warga Desa IV Suku Menanti Kecamatan Sindang Dataran Kabupaten Rejang Lebong.

Pelaku terpaksa dilarikan ke Rumah sakit An Nisa di Kelurahan Simpang Nangka Kecamatan Selupu Rejang.

Lantaran menderita luka lebam dibagian wajah dan sekujur tubuhnya saat ketahuan melakukan tindak pidana pembegalan dan dihajar massa.

BACA JUGA:Pemuda di Rejang Lebong Babak Belur Dihajar Warga, Diduga Kuat Hendak Lakukan Aksi Begal

HA menjadi pelaku pembegalan terhadap seorang pelajar SMAN 6 Rejang Lebong yang hendak pergi ujian ke sekolah, Sabtu 4 November 2023 sekira pukul 07.15 WIB.

Kapolsek Curup, Iptu Singgih Wirastho SH melalui Kasi Humas Polres Rejang Lebong, Iptu Sinar Simanjuntak menuturkan saat korban melintas di jalan umum Desa Duku Ulu Kecamatan Curup Timur dengan mengendarai sepeda motor untuk pergi ke sekolah sekira pukul 07.00 WIB tiba-tiba ditengah jalan di panggil oleh Pelaku HA untuk menumpang.

Korban yang awalnya tidak menaruh curiga pun berhenti dan membonceng pelaku. Namun, saat digonceng itulah pelaku melancarkan aksi begalnya.

"Saat dalam perjalanan pelaku menyuruh korban untuk diam dan menghentikan kendaraannya. Setelah berhenti pelaku mengeluarkan sebilah pisau lalu menodongkan kepada korban dan mengambil kunci kontak dari kendaraan korban.

BACA JUGA:Viral ! Ibu-ibu di Kota Bengkulu Ngaku Nyaris Kena Begal, Komplotan Pelaku Bawa Sajam

Korban berteriak minta tolong dan teriakan korban tersebut mengundang warga sekitar, hingga pelaku panik dan melarikan diri meninggalkan korban dan sepeda motornya. Untuk pelaku berhasil di amankan warga sekitar dan kemudian menghubungi pihak kepolisian," ungkap Kasi Humas.

Dikatakan Kasi Humas penyidikan terus dilakukan. Sedangkan pelaku yang mengalami luka lebam di bagian wajah dihajar massa langsung dibawah ke Rumah Sakit An Nisa Kelurahan Simpang Nangka.

"Tersangka HA masih dalam perawatan tim medis, sedangkan korban saat ini belum bisa diambil keterangan karena masih ujian sekolah," terang Kasi Humas.

Atas perbuatan tersebut HA terancam pasal 365 KUHPidana. Sementara barang bukti senjata tajam yang dibuang tersangka masih dilakukan pencarian oleh unit Reskrim Polsek Curup.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: