HONDA

Edukasi Safety Riding AHM: Meningkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Perempuan

Edukasi Safety Riding AHM: Meningkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Perempuan

Meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara perempuan, AHM gelar edukasi safety riding.--dokumen/rakyatbengkulu.com


Perempuan, terutama sebagai ibu, memiliki peran strategis dalam membentuk kesadaran keselamatan berkendara dan membawa dampak positif dalam keluarga.--dokumen/rakyatbengkulu.com

BACA JUGA:Edukasi Safety Riding Astra Motor Bengkulu di FIF Astra, Ingatkan Bahaya Bermain HP Saat Berkendara

Program ini tidak hanya ditujukan kepada masyarakat umum, tetapi juga melibatkan sekolah mulai dari taman kanak-kanak hingga perguruan tinggi, serta memberikan pelatihan kepada berbagai komunitas dan instansi swasta dan pemerintah.

Tidak kurang dari 2.465 program kampanye safety riding, bekerja sama dengan jaringan Main Dealer Honda di seluruh Indonesia, mendapat apresiasi tinggi dari peserta dan penerima manfaat program.

Dalam pelaksanaannya, seluruh program didukung oleh 148 instruktur handal yang telah bersertifikasi oleh AHM, 2.475 advisor dealer, dan 1.414 advisor komunitas.

AHM juga aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk PT Astra International Tbk melalui acara Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas (IAABL) dan PT Jasa Raharja melalui program edukasi berkendara dan kolaborasi pada inovasi aman berlalu lintas, JR-Rovation.

BACA JUGA:Yayasan AHM Siapkan Duta Safety Riding Milenial dari Jawa Tengah, Memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara

Puncaknya, AHM memberikan dukungan penuh pada kegiatan Gebyar Keselamatan 2023 bersama Korlantas Polri. Partisipasi ini menjadi salah satu wujud kontribusi AHM dalam mewujudkan budaya keselamatan di jalan raya untuk semua pengguna jalan, termasuk komunitas pengguna sepeda motor.

Komitmennya tidak hanya pada penyediaan instruktur handal, AHM juga menyediakan fasilitas pelatihan yang memadai.

Saat ini, Safety Riding Center Honda mendukung berbagai pelatihan keselamatan berkendara di 9 lokasi, yaitu Banten, Jambi, Tangerang, Yogyakarta, Surabaya, Riau, Medan, Bandung, dan AHM Safety Riding Park, pusat pelatihan safety riding sepeda motor Honda terbesar di Kawasan Asia Tenggara.

Selain itu, AHM juga memiliki 6 sekolah binaan yang tersebar di Cikarang-Jawa Barat, Menes-Banten, Binjai-Sumatera Utara, Malang-Jawa Timur, Buleleng-Bali, dan Brebes-Jawa Tengah.

Setiap sekolah dilengkapi dengan fasilitas Safety Riding Lab untuk mendukung kegiatan edukasi keselamatan berkendara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: