HONDA

Sembuh Tanpa Harus Minum Obat, Ini 4 Obat Vertigo Alami yang Bisa Dicoba di Rumah

Sembuh Tanpa Harus Minum Obat, Ini 4 Obat Vertigo Alami yang Bisa Dicoba di Rumah

Ini 4 obat vertigo alami yang bisa dicoba di rumah, sembuh tanpa harus minum obat.--Foto: Freepik.com/ freepik

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Umumnya, penderita vertigo merasakan di sekitarnya sedang berputar atau bergerak dengan sensasi pusing yang luar biasa.

Jangankan untuk beraktivitas seperti biasa, untuk duduk, berdiri ataupun berjalan rasanya jadi tidak seimbang. Oleh karena itu, sebagai pertolongan pertama pada vertigo, coba redakan gejalanya dengan obat vertigo alami berikut ini.

Jika kepala mulai merasakan pusing yang tak tertahankan, segeralah duduk dan ambil posisi ternyaman. Baru setelah itu, coba untuk meracik obat vertigo alami yang paling ampuh untuk membantu meredakan gejala vertigo

Anda juga bisa meminta bantuan orang di rumah untuk membuatkannya. Dilansir rakyatbengkulu.com dari berbagai sumber, berikut ini obat vertigo alami yang bisa Anda coba, di antaranya sebagai berikut.

BACA JUGA:Obat Vertigo Alami, Gunakan Cara dan Buah Ini, Anda Cukup Konsumsi 3 Hari, Bisa Sembuh Total !

1. Minum air putih

Tahukah Anda, salah satu kondisi yang bisa menyebabkan vertigo adalah dehidrasi? Ya, saat tubuh mulai kekurangan cairan, tubuh tidak bisa berfungsi dengan baik.

Kondisi ini yang kemudian bisa memberikan dampak buruk pada berbagai bagian tubuh, termasuk sirkulasi di dalamnya.

Saat Anda dehidrasi, biasanya tekanan darah akan menurun. Hal ini yang menyebabkan kepala menjadi pusing dan timbul vertigo.

Itulah sebabnya, dengan minum air putih yang cukup bisa menjadi obat vertigo alami paling mudah, murah, dan efektif yang patut Anda coba.

BACA JUGA:Vertigo Bukan Penyakit, Hindari Merokok atau Terkena Asap Rokok, Bisa Jadi Tanda Penyakit Berbahaya

Normalnya, pastikan untuk selalu memenuhi kebutuhan cairan tubuh 8- 12 gelas air putih setiap hari.

2. Konsumsi air jahe

Cara alami mengatasi vertigo lainnya adalah dengan mengonsumsi air jahe.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: