HONDA

Cuma Ada 5 Unit di Indonesia? Ternyata, Ini Tampang Sepeda Motor Trail Honda CT200 Auto AG yang Terbilang Unik

Cuma Ada 5 Unit di Indonesia? Ternyata, Ini Tampang Sepeda Motor Trail Honda CT200 Auto AG yang Terbilang Unik

Sepeda Motor Trail Honda CT200 Auto AG--Dokumen/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Unik, sepeda motor trail Honda CT200 Auto AG hanya ada 5 unit di Indonesia, sehingga menjadi barang langkah yang dikoleksi oleh pecinta motor trail klasik.

Sangking uniknya, sepeda motor Honda CT200 Auto AG yang diproduksi dari tahun 80 hingga 84-an ini dikhususkan untuk para petani di Australia.

Karena dibuat khusus untuk para petani di sana, ada banyak keunikan pada sepeda motor Honda CT200 Auto AG ini. Seperti adanya rak depan untuk mengakut alat-alat pertanian.

Selain dari fungsi utama untuk melindungi headlame lampu bagian depan, sebagian stang kemudinya sudah dilengkapi dengan hand guard yang dapat melindungi pengendaranya.

BACA JUGA:Tangguh! Ini Kelebihan Sepeda Motor Bebek untuk Digunakan dalam Aktivitas Sehari-hari

Sepeda motor trail Honda CT200 Auto AG ini hadir dan diciptakan dengan mesin 200 cc yang sudah memiliki 5 percepatan.

Pada bagian spakbor depan, sengaja dibuat lebar sehingga pengendara tidak akan kecipratan air maupun lumpur.

Sepeda motor trail Honda CT200 Auto AG ini sudah dilengkapi spidometer klasik berbentuk bulat dengan jok singel yang tebal.

Pada bagian belakang dilengkapi dengan rak dengan muatan besar untuk mengakut hasil bumi dengan rak kecil untuk menyimpan kunci-kunci kendaraan apabila mengalami kerusakan.

BACA JUGA:Kelas Premium! Ini 4 Kelebihan Sepeda Motor All New Honda Scoopy 2024, Dilengkapi Fitur yang Makin Canggih

Di bagian suspensi belakang sudah dilengkapi dengan tabung shockbreaker dan uniknya lagi standar CT200 Auto Ag ada dua buah.

Ada di bagian kanan dan kiri , memudahkan bagi petani untuk memarkirkan kendaraannya di area pertanian 

Kemudian untuk menghidupkan kendaraan motor ini dengan double engine stater dan hand starter di bagian kiri mesin dengan cara ditarik seperti menghidupkan mesin rumput dan tidak ada kick staternya alias tak bisa diengkol.

Sedangkan untuk tranmisi ke arah belakang atau mundur semua dengan 5 speed atau lima gigi ke belakang dan dibagian bawah mesin sudah dilengkapi pelindung mesin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"