HONDA

Pengembangan Food Estate Untuk Indonesia, Program Presiden Joko Widodo

Pengembangan Food Estate Untuk Indonesia, Program Presiden Joko Widodo

Pengembangan Food Estate Untuk Indonesia, Program Presiden Joko Widodo--Instagram/greennetworkasia

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Food Estate adalah lumbung pangan yang  menjadi program Presiden RI Joko Widodo mengenai ketahanan pangan yang ada di Indonesia.

Pengembangan food estate untuk Indonesia menjadi salah satu kebijakan pemerintah Indonesia yang merupakan program Presiden Joko Widodo dirancang dengan konsep Pengembangan pangan secara terintegrasi. 

Kebijakan ini menjadi bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) 2020-2024 yang digagas oleh Presiden Jokowi selama masa jabatannya berlangsung. 

Menurut informasi dari laman setkab.go.id, program lumbung pangan berfokus pada pengembangan sektor pertanian, perkebunan, dan peternakan di suatu kawasan tertentu di wilayah Indonesia.

BACA JUGA:Mirip Selasih, Ini Dia 7 Manfaat Super Food Chia Sheed Bagi Kesehatan, Apa Saja?

Beberapa komoditas yang dikembangkan dalam kerangka kebijakan ini melibatkan cabai, padi,  singkong, jagung, kacang tanah, dan kentang.

Ramai juga kemarin waktu debat kampanye calon Presiden dan Wakil Presiden dipertanyakan program ini oleh salah satu calon Presiden ketersediaan pangan melalui food estate ini.

Wilayah yang menjadi Implementasi proyek lumbung pangan tersebar di berbagai tempat yakni Kalimantan Tengah, Sumatera Utara, Nusa Tenggara Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, hingga Papua.

Tentunya proyek pelaksanaannya melibatkan berbagai kementerian, selain Kementerian Pertanian, ada juga Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Pertahanan, dan Kementerian PUPR.

BACA JUGA:Bolehkah Makan Frozen Food Saat Hamil? Ketahui Tips Aman dan Bahaya Mengonsumsinya

Menteri Pertahanan dipilih oleh Presiden Joko Widodo untuk memimpin proyek food estate karena pertahanan bukan hanya mengurusi alusista (peralatan senjata) namun pangan menjadi hal serius dari pertahanan negara. 

Prabowo Subianto menegaskan bahwa Kementerian Pertahanan hanya menjadi pendukung dalam pengerjaan food estate sehingga meskipun begitu wilayah Kalimantan Tengah dipercayakan sepenuhnya pada kementrian pertahanan.

Ini karena pangan menjadi masalah sistem pertahanan bukan hanya menjadi permasalahan di sektor pertanian. Pangan menjadi pertahanan wilayah negara di dunia sekarang.

Energi dan pangan kedepannya akan menjadi hal yang ditenggarai akan diperebutkan negara-negara. Untuk itu perlu banyak sektor kementrian yang ikut terlibat untuk suksesnya program food estate.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: