HONDA

Pernah Dilempar Telur Publik Korsel, Garuda Muda Versus Korea Selatan U-23 Jadi Misi Balas Dendam STY

Pernah Dilempar Telur Publik Korsel, Garuda Muda Versus Korea Selatan U-23 Jadi Misi Balas Dendam STY

Garuda Muda versus Korea Selatan U-23 jadi misi balas dendam STY yang pernah dilempar telur publik Korsel.--Facebook.com/FilosofiKopi

Sementara itu, Timnas Indonesia U 23 yang dijuluki Garuda Muda ini melangkah ke babak perempat final setelah finish kedua di klasemen Grup A Piala Asia U 23 2024. 

BACA JUGA:Wasit Kontroversial di Laga Indonesia Versus Qatar Piala Asia U-23, PSSI Resmi Ajukan Protes ke AFC

Garuda Muda mendampingi tuan rumah Timnas Qatar U-23 yang lolos sebagai juara grup.

Laga Timnas Indonesia U-23 versus Timnas Korea Selatan U-23 ini bisa menjadi misi balas dendam dari pelatih Shin Tae Yong (STY).

Diketahui Shin Tae Yong pernah dilempar telur oleh supporter Timnas Korea Selatan.

Kala itu ia menjabat sebagai pelatih Timnas Korea Selatan pada tahun 2017 - 2018.

BACA JUGA:Garuda Muda Kalah di Piala Asia U-23, Instagram Wasit dan Federasi Sepakbola Qatar Diserang Netizen Indonesia

Ketika di bawah asuhannya, Timnas Korea Selatan keluar sebagai juara Piala AFF nya Asia Timur pada tahun 2017. 

Akan tetapi kontrak Shin Tae Yong tidak diperpanjang setelah selesai Piala Dunia 2018.

Diketahui penyebabnya dikarenakan skuad Timnas Korea Selatan ini gagal lolos ke fase grup. 

Pada saat itu, Timnas Korea Selatan kalah bersaing dari Swedia dan Meksiko yang menjadi wakil Grup F yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018.

BACA JUGA:Tidak Pernah dapat Kartu Merah, Ini 5 Legenda Sepak Bola yang Menjadi Pemain Terhebat

Meskipun Korea Selatan menang 2 - 0 atas Jerman di laga pertandingan terakhir Grup F yang sekaligus memulangkan sang juara bertahan Jerman lebih cepat dari ajang Piala Dunia 2018. 

Kemenangan tersebut tidak dipandang istimewa oleh publik Korea Selatan.

Pada saat Shin Tae Yong dan para Pemain Korea Selatan lain sampai di Bandara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: