BANNER KPU
HONDA

Progres Pembangunan Capai 80 Persen, Jalan Trans Enggano Ditargetkan Selesai September Mendatang

Progres Pembangunan Capai 80 Persen, Jalan Trans Enggano Ditargetkan Selesai September Mendatang

Progres Pembangunan Capai 80 Persen, Jalan Trans Enggano Ditargetkan Selesai September Mendatang--MCpemprovBengkulu/Rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM -  Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah bersama Komandan Resort Militer (Danrem) 041/Gamas Bengkulu, Brigjend Rachmad Zulkarnaen melakukan kunjungan kerja ke Pulau Enggano.

Dalam kunjungan kerja ini  Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah menyempatkan diri mengecek langsung perkembangan pembangunan jalan trans (poros) Pulau Enggano.

Pembangunan jalan poros pulau Enggano yang masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) diketahui saat ini pengerjaannya hampir rampung alias selesai.

Yang mana pembangunan jalan poros yang akan menghubungkan 6 desa yang ada di Kecamatan Enggano yakni Desa Kahyapu, Kaana, Malakoni, Apoho, Meok dan Desa Banjarsari itu progres sudah mencapai 80 persen.

BACA JUGA:Gubernur Rohidin Dorong Percepatan Pembuatan Perda Hukum Masyarakat Adat Enggano

BACA JUGA:Benarkah Kehidupan Suku Enggano Bengkulu Terlukis dalam Relief di Kuil Hatshepsut Mesir?

Dengan progres pembangunan jalan trans Enggano yang sudah mencapai 80 persen tersebut, Gubernur Rohidin mengatakan pada bulan September mendatang jalan trans Enggano ditargetkan selesai.

"Jika dilihat progres pembangunan jalan Trans Enggano yang menghubungkan 6 desa di Kecamatan Enggano mulai dari Desa Banjarsari hingga ke Kahyapu yang sudah kita lihat, progresnya sudah mencapai 70 sampai 80 persen," katanya saat melakukan kunjugan kerja di Pulau Enggano Jumat 25 Mei 2024.

Tak hanya jalan poros, namun dalam Proyek Strategis Nasional ini juga dibangun jembatan. Yang mana nantinya jembatan inilah yang akan menghubungkan keenam desa di Kecamatan Enggano tersebut.

Dengan adanya jembatan ini, Gubernur Rohidin berhadap dapat meningkatkan dan memajukan perekonomian warga setempat.

BACA JUGA:Gagalkan Upaya Penyelundupan TSL Langka, Tim Karantina Bengkulu Sukses Amankan Burung Betet Enggano

BACA JUGA:Hutan Mangrove Pulau Enggano Terus Berkurang, Penahan Abrasi, Tempat Berpijahnya Aneka Biota Laut

"Ini nanti jika dapat tuntas dengan 8 jembatan, saya kira Enggano akan bergerak, ekonominya akan lebih membaik," tambahnya.

Adapun jalan poros yang akan dibangun di Pulau Enggano tersebut yakni sepanjang 32, 85 KM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: