HONDA

Segera Cek Status Rekening! Pemkot Bengkulu Cairkan Rp17,3 Miliar untuk Tunjangan Guru

Segera Cek Status Rekening! Pemkot Bengkulu Cairkan Rp17,3 Miliar untuk Tunjangan Guru

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bengkulu, Eko Agusrianto--foto: info media center kota Bengkulu/Rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Kabar baik bagi para guru di Kota Bengkulu. Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu memastikan bahwa tunjangan profesi guru (TPG) telah resmi dibayarkan dengan total anggaran mencapai Rp17,3 miliar. 

Pembayaran ini mencakup TPG ke-13, ke-14, serta tunjangan bulan Desember 2024 tahap pertama dan kedua.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bengkulu, Eko Agusrianto, menegaskan bahwa keterlambatan pembayaran bukan disebabkan oleh kendala anggaran, melainkan murni karena proses administratif yang harus diselesaikan sebelum pencairan dana dilakukan.

"Tak ada masalah mengenai TPG, hanya saja ada beberapa kendala saat pencairannya," ujar Eko pada Kamis 16 Januari 2025.

BACA JUGA:Bengkulu Tuan Rumah Rakernas FoSSEI 2025, Momentum Besar Perkuat Ekonomi Islam Nasional

BACA JUGA:Gak Datang? Nyesel! Wisnu Santika & Hivi Siap Guncang Bengkulu di Mendadak Fest 2025

Di sisi lain, Kepala Dinas Kependidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bengkulu melalui Sekretaris Dikbud, Ilham Putra, memastikan bahwa seluruh proses administrasi pencairan telah selesai.

Saat ini, dana tersebut sudah berada di tahap akhir sebelum masuk ke rekening masing-masing guru.

"Berkas Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) sudah diserahkan ke Bank Bengkulu, tinggal menunggu proses pencairan ke rekening masing-masing. Insya Allah satu atau dua hari ini sudah masuk," jelas Ilham.

Sebagai langkah antisipasi, Ilham mengimbau seluruh guru penerima TPG untuk mengecek status rekening mereka agar tidak terjadi kendala dalam penerimaan dana. 

Rekening yang tidak aktif berisiko menghambat proses pencairan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: