HONDA

Pemkot Bengkulu Siapkan Acara Penyambutan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih

Pemkot Bengkulu Siapkan Acara Penyambutan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih

Kepala Dinas KOMINFO Kota Bengkulu, Gitagama Raniputera, SE., MM--Nova Dwi Amanda/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu tengah mempersiapkan rangkaian acara penyambutan bagi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu terpilih periode 2024-2029. 

Pelantikan yang sebelumnya dijadwalkan pada 6 Februari 2025 kini mengalami perubahan dan akan berlangsung pada 20 Februari 2025, dengan prosesi langsung oleh Presiden Republik Indonesia.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bengkulu, Gitagama Raniputera, SE., MM, memastikan bahwa persiapan penyambutan sudah dilakukan secara matang dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk masyarakat.

BACA JUGA:DKP Bengkulu Selatan Siapkan Bantuan untuk Petani yang Gagal Panen Akibat Bencana Alam

BACA JUGA:Calon Jemaah Haji Mukomuko Siap Berangkat ke Tanah Suci Tahun 2025, Ini Jumlahnya

“Kami dari Pemkot Bengkulu telah siap sepenuhnya. Walaupun ada perubahan jadwal pelantikan dari 6 Februari ke 20 Februari 2025, seluruh stakeholder di Kota Bengkulu siap mendukung jalannya prosesi ini,” ujar Gitagama.

Rangkaian Acara PenyambutanPemkot Bengkulu juga telah merancang beberapa agenda penyambutan yang akan berlangsung setelah pelantikan. 

Salah satu yang sedang dipertimbangkan adalah prosesi arak-arakan sebagai bentuk perayaan atas kepemimpinan baru di Kota Bengkulu.

“Kami ingin acara ini berlangsung meriah namun tetap sederhana sesuai dengan arahan Presiden. Ini adalah momen bersejarah bagi masyarakat Bengkulu, dan kami ingin merayakannya dengan penuh kebersamaan,” tambahnya.

BACA JUGA:Mitos atau Fakta: Ide Kreatif Selalu Datang Saat di Toilet? Simak Alasan Ilmiahnya!

BACA JUGA:Bukan Sekadar Sosok, Tapi Pilar Kehidupan! Dampak Kekurangan Figur Ayah pada Anak Saat Dewasa

Selain prosesi seremonial, Pemkot juga tengah menyusun berbagai kegiatan yang dapat melibatkan langsung masyarakat. 

Beberapa acara yang direncanakan antara lain kunjungan ke sekolah, pasar, serta tempat-tempat yang menjadi pusat aktivitas warga.

“Kami masih dalam tahap perencanaan dan akan menyesuaikan dengan kondisi di lapangan. Yang pasti, kami ingin masyarakat Bengkulu ikut merasakan euforia pelantikan ini,” jelas Gitagama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: