HONDA

Air Bersih untuk Semua, Rp10 Miliar Digelontorkan Pemkab Bengkulu Utara Tingkatkan Layanan Air

Air Bersih untuk Semua, Rp10 Miliar Digelontorkan Pemkab Bengkulu Utara Tingkatkan Layanan Air

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bengkulu Utara, Munadi--Dok/KORANRB.ID

RAKYATBENGKULU.COM -   Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam akses terhadap air bersih

Tahun ini, Pemkab mengalokasikan dana sebesar Rp10 miliar untuk program peningkatan jaringan dan penerimaan air bersih yang menyasar ribuan rumah tangga.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bengkulu Utara, Munadi menjelaskan bahwa anggaran tersebut akan dialokasikan dalam dua bagian utama.

Sebesar Rp3 miliar diperuntukkan bagi pemasangan sambungan jaringan air bersih gratis ke rumah-rumah warga.

BACA JUGA:Direktur Utama BRI Hery Gunardi Terpilih Menjadi Ketua Umum PERBANAS Periode 2024–2028

BACA JUGA:KMP Pulo Tello Lolos Uji Coba Masuk Pelabuhan Pulau Baai, Siap Kembali Layani Rute Pulau Enggano

“Total anggaran untuk pembuatan jaringan air bersih tersebut sebesar Rp3 miliar,” terangnya.

Melalui anggaran tersebut, sebanyak 1.500 rumah tangga di Bengkulu Utara akan menerima sambungan air bersih secara gratis. 

Program ini diharapkan mampu menjawab kebutuhan masyarakat akan air bersih, terutama mereka yang tergolong kurang mampu.

Sementara itu, sisa anggaran sebesar Rp7 miliar digunakan untuk meningkatkan kapasitas produksi air bersih di Instalasi Pengelolaan Air Minum (IPAM) yang berlokasi di Kecamatan Arma Jaya.

BACA JUGA:BPOM Rejang Lebong Bongkar Praktik Penjualan Kosmetik Berbahaya, Mengandung Merkuri dan Hidrokinon

BACA JUGA:Sidang Perdana Rohidin Mersyah Dijadwalkan 21 April, Penahanan Tanpa Keistimewaan di Rutan Malabero

Peningkatan ini ditargetkan mampu menambah kapasitas distribusi air hingga 100 liter per detik.

“Sehingga kualitas pelayanan penyaluran air bersih di Bengkulu Utara jauh lebih baik dan manfaatnya bisa dirasakan masyarakat lebih luas lagi,” jelas Munadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: