Sekali Oles, Langsung Moncer! Ini Dia Obat Ampuh Luka: Pohon Betadin Cina

Kamis 30-11-2023,22:51 WIB
Reporter : Peri Haryadi
Editor : Peri Haryadi

Maka Anda cukup memetik daun dari pohon tersebut, atau bisa juga memetik tangkai daun yang terhubung dengan batang.

Nanti akan terdapat getah berwarna agak bening kekuning-kuningan. Lalu oleskan merata getah yang terdapat di tangkai daun yang sudah dipetik, pada luka.

BACA JUGA:WOW! Ini Dia Manfaat Luar Biasa Daun Meniran untuk Kesehatan Tubuh

Tentu sebelumnya luka tersebut dianjurkan, dicuci dengan air bersih terlebih dahulu. Baru kemudian oleskan.

Olesan pertama, Anda agak sedikit menarik napas, karena biasanya akan terasa perih. Kemudian biarkan hingga mengering.

Beberapa jam kemudian, baru dioleskan lagi. Dan olesan kedua ini, biasanya rasanya tidak akan seperih pada saat olesan pertama. 

BACA JUGA:Manfaat Luar Biasa Genjer untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Sebagian luka, cukup olesan pertama, luka luar sudah akan langsung sembuh. Karena getah dari pohon ini seperti punya perekat, sehingga luka bisa langsung menutup kembali dengan cepat.

Dan pada beberapa luka, Anda perlu mengoleskannya sampai 3 kali, terutama pada luka yang terdapat di persendian.

BACA JUGA:Manfaat Buah Pala untuk Kecantikan, Mengontrol Minyak Berlebih dan Menutup Pori-pori Wajah

Mengapa pohon ini begitu ampuh menyembuhkan luka luar? Dari beberapa artikel yang rakyatbengkulu.com baca, pohon ini pada getahnya mengandung senyawa seperti fenolik, fitokimia flavonoid, dan terpenoid. 

Senyawa ini mempunyai aktivitas dan kemampuan antibakteri. Selain itu, kandungan flavanoid, saponin dan lektin di dalamnya, mampu bekerja mempercepat penyembuhan luka.

BACA JUGA:Bukan Pakai Semir, Gunakan Daun Pandan Wangi agar Rambut Putih Menjadi Hitam dan Segar Kembali

Lalu bagaimana menanam pohon ini di pekarangan rumah? Cukup mudah, Anda cukup mengambil buahnya yang sudah matang atau berwarna kekuning-kuningan. 

Tinggal langsung tanam, atau bisa juga di tanam di polibek terlebih dulu hingga tunasnya tumbuh. Baru kemudian ditanam di tanah perkarangan, bahkan bisa ditanam di samping rumah.

BACA JUGA:Daun Kari Bisa Bantu Sehatkan Rambut, Meredakan Gejala Rematik, Membantu Penyembuhan Luka

Kategori :