Tingkatkan Kapasitas SDM Melalui Bimtek Wujudkan RSUD Rejang Lebong Kompetitif

Jumat 26-01-2024,18:13 WIB
Reporter : Badri
Editor : Febi Elmasdito

CURUP, RAKYATBENGKULU.COM - Guna meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) dijajaran Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Rejang Lebong, Jumat 26 Januari 2024 digelar Bimbingan Teknis (Bimtek).

Tak tanggung-tanggung, dalam bimtek ini RSUD Rejang Lebong menggandeng konsultan manajemen Rumah Sakit Umum Daerah R. Syamsudin, SH (Bunut) Sukabumi Provinsi Jawa Barat serta manajemennya.

Bimtek selama dua hari yang dimulai Jumat sampai Sabtu tersebut langsung dibuka secara resmi oleh Bupati Rejang Lebong, Drs. H. Syamsul Effendi, MM didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), Rephi Meido Satria S.km serta Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Andi Ferdian.

Bupati Syamsul saat dibincangi awak media menuturkan SDM yang profesional dalam bidangnya dan rasa disipilin dengan etos kerja yang tinggi merupakan tolak ukur peningkatan pelayanan RSUD baik dari manajemen serta sistem layanan yang terstruktur terhadap masyarakat, khususnya Rejang Lebong.


Bupati Rejang Lebong Drs.H.Syamsul Effendi MM membuka secara langsung bimbingan teknis peningkatan kapasitas SDM mewujudkan RSUD Rejang Lebong yang kompetitif --Badri/rakyatbengkulu.com

BACA JUGA:Jabat Plt. Direktur RSUD Rejang Lebong, Dhendi Komitmen Lanjutkan Program Kerja dan Tingkat Pelayanan

"Melalui Bimtek ini tentu banyak ilmu yang bisa diserap oleh manajemen rumah sakit sehingga menjadi upaya untuk membenahi pelayanan serta peningkatan kapasitas SDM dan sebagai upaya mewujudkan rumah sakit lebih kompetitif kedepannya," ungkap Bupati Syamsul. 

Disebutkan Bupati Syamsul, dengan SDM yang mempuni dan etos kerja yang tinggi serta dibarengi rasa disiplin tentu pelayanan kesehatan di RSUD Rejang Lebong akan dengan sendirinya meningkat bahkan bisa memberikan pelayanan prima untuk seluruh lapisan masyarakat.

"Harapannya RSUD ini menjadi pilihan rujukan dari rumah sakit kabupaten tetangga kita, maka dari itu serapan ilmu dari narasumber serta materi-materi yang disampaikan dapat menjadi referensi kedepannya dalam upaya peningkatan dan pelayanan rumah sakit," terang Bupati Syamsul.

Sementara itu, Plt Direktur RSUD Rejang Lebong, Dhendi Novianto Saputra S.km menuturkan bahwa dirinya terus berupaya meningkatkan pelayanan rumah sakit baik dari SDM, anggaran dan masalah manajemen.


Plt. Direktur RSUD Rejang Lebong, Dhendi Novianto Saputra S.km menyampaikan kata sambutan--Badri/rakyatbengkulu.com

BACA JUGA:Jabat Plt. Direktur RSUD Rejang Lebong, Dhendi Komitmen Lanjutkan Program Kerja dan Tingkat Pelayanan

"Peningkatan kapasitas SDM, manajemen yang terstruktur satu visi dan misi mewujudkan RSUD yang kompetitif, tentu hal itu dibarengi dengan peningkatan kualitasnya, kinerja, disiplin dan etos kerja yang tinggi sehingga dua hari ini kami menggandeng konsultan manajemen Rumah Sakit Syamsudin Bunut Jawa Barat," ungkap Dhendi.

Dirinya berharap dengan bimtek ini juga persamaan visi dan misi antara pemerintah daerah, manajemen rumah sakit sehingga sejalan.

Dengan menghadirkan konsultan manajemen Rumah Sakit Umum Daerah R. Syamsudin, SH ini menurutnya jelas ada kaji banding, diskusi hingga ke bimbingan dan termasuk konsultasi manajemen bagi RSUD Rejang Lebong.

Kategori :