Kadang, anak merasa kalau mereka punya tanggung jawab untuk memperbaiki hubungan orang tua yang sudah retak.
Ini adalah beban yang nggak seharusnya Kamu tanggung.
Meskipun niatmu baik, mempersatukan kembali orang tua bukan tugas Kamu sebagai anak.
Membebani diri dengan tugas ini bisa bikin Kamu stres dan tertekan.
Jangan sampai Kamu merasa bersalah kalau orang tua tetap memutuskan untuk berpisah, meskipun Kamu sudah berusaha.
Penting banget buat Kamu paham bahwa hubungan mereka adalah sesuatu yang jauh di luar kendali Kamu.
BACA JUGA:Tegaskan Tidak Akan Bahas Lolly di Podcast, Nikita Mirzani: Sudah Lama Nggak Ribut Sama Manusia
BACA JUGA:5 Tanda Cinta Bertepuk Sebelah Tangan dan Cara Mengatasinya
Fokuslah pada kesejahteraan dirimu sendiri dan bagaimana Kamu bisa tetap kuat dan bahagia, terlepas dari apa pun yang terjadi dengan pernikahan mereka.
Kamu mungkin merasa bingung atau marah, dan itu wajar.
Berikut adalah beberapa tips yang bisa membantu Kamu menghadapi situasi ini:
1. Jaga Kesehatan Mentalmu: Jangan lupakan pentingnya menjaga kesehatan mental.
Curhat ke teman dekat, konselor, atau bahkan saudara bisa bantu meringankan beban pikiranmu.
2. Tetap Netral: Sebisa mungkin, hindari memihak salah satu orang tua.
Ini bisa memperburuk situasi dan malah bikin Kamu tambah stres.
Cobalah untuk memahami sudut pandang kedua belah pihak tanpa terjebak dalam drama mereka.