Paus Fransiskus Kenakan Busana Bertema 'Salib Nusantara' di GBK, Kesederhanaannya Dipuji

Kamis 05-09-2024,22:26 WIB
Reporter : Heri Aprizal
Editor : Heri Aprizal

RAKYATBENGKULU.COM - Paus Fransiskus mengenakan busana bertema "Salib Nusantara" ketika memimpin misa akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Kamis, 5 September 2024.

Busana tersebut berupa pluviale atau mantel berkerah berwarna putih dengan ornamen Salib Nusantara di bagian depan kanan kirinya.

Ornamen Salib Nusantara juga diaplikasikan pada mitra atau topi panjang yang dipakai Paus Fransiskus, yang melambangkan spiritualitas dan kerendahan hati dalam melayani umat.

Salib Nusantara dibuat dengan menggabungkan simbol keagamaan universal dengan ragam kekayaan budaya Indonesia.

BACA JUGA:Kemenkominfo Pastikan e-Meterai CPNS 2024 Sudah Dapat Diakses, Tak Lagi Ada Kendala

BACA JUGA:Pilkada 2024 di Kabupaten Bengkulu Utara, Tidak Ada Lagi Bakal Calon yang Mendaftar

Desain busana Salib Nusantara menampilkan unsur-unsur budaya Indonesia seperti motif Dayak, Sumba, Asmat, dan Batak.

Busana tersebut juga menggabungkan unsur-unsur kekayaan budaya Indonesia seperti empat sayap Garuda dan ornamen floral dari tenun Bali.

Perpaduan warna-warna dominasi benang emas dengan warna-warna lain seperti perak, cokelat, kuning, merah, dan putih menyimbolkan kemuliaan Salib Kristus dalam nuansa kesederhanaan khas Nusantara.

Busana Paus Fransiskus dibuat dengan prinsip "indah bersahaja" yang sejalan dengan semangat pembaruan liturgis yang mengedepankan nobili simplicitate (kesederhanaan nan luhur).

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Terbitkan Surat Evaluasi HGU PT DDP, Harapan atau Angin Surga untuk Petani

BACA JUGA:Simak Angsuran Pinjaman KUR Bank Bengkulu untuk Plafon Rp230 Juta – Rp250 Juta dengan Tenor 4 Tahun

Paus Fransiskus memilih busana liturgis yang khusus dipesan oleh Duta Besar Vatikan untuk Indonesia Mgr. Piero Pioppo dan Ketua KWI Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, OSC kepada kreator busana liturgis asal Bandung, SangKris.

Penampilan Paus Fransiskus dalam busana Salib Nusantara menampilkan kesederhanaan sosok Paus asal Argentina tersebut yang mencerminkan prinsip dasar fesyen, yaitu kemampuan untuk menyampaikan pesan pribadi tanpa terpengaruh opini publik.

Pujian Desainer Adrie Basuki Terhadap Penampilan Paus Fransiskus

Kategori :