HONDA

Golkar dan PDI-P ke Mian, Gerindra Belum Bersikap, Peta Bisa Berubah

Golkar dan PDI-P ke Mian, Gerindra Belum Bersikap, Peta Bisa Berubah

ARGA MAKMUR – Pilkada Bengkulu Utara (BU) sepertinya masih adem. Belum ada calon yang menegaskan akan maju menantang pasangan incumbent Ir. Mian dan Arie Septia Adinata yang sudah menegaskan niatnya untuk maju dalam Pilkada Desember mendatang.

Terbaru, meskipun belum menentukan sikap secara resmi, namun Partai Golkar yang memiliki lima kursi DPRD BU berpeluang mendukung Ir. Mian sebagai calon  bupati. Hal ini disampaikan Wakil Ketua DPD II Golkar BU Mahdi Singarimbun.

“Survei pertama memang elektabilitas dan populeritas Pak Mian teratas. Beliau juga mendaftar untuk mengharapkan dukungan Golkar, kemungkinan akan kesana. Namun tergantung survei terakhir yang akan dilakukan DPP,” kata Mahdi.

Namun bisa jadi peta berubah jika memang Golkar benar-benar mendukung Mian dan dukungan tersebut diterima. Pasalnya, Mahdi menegaskan jika dukungan tersebut diterima maka Golkar akan mengajukan untuk meminta kadernya untuk menjadi balon Wabup. Hal ini lantaran Golkar peraih suara dan kursi terbanyak kedua DPRD BU saat ini.

“Karena rasanya akan sulit jika memang nantinya kami hanya mendukung, tanpa ada kader Golkar yang menjadi pendamping. Karena kami punya lima kursi DPRD,” katanya.

Perubahan peta lantaran Sekretaris DPD NasDem BU Daryono menuturkan jika DPP NasDem memberikan keputusan pada Arie Septia Adinata yang juga Ketua DPD NasDem BU. NasDem siap memberikan dukungan ke Mian berpasangan lagi dengan Arie jika memang disetujui oleh Arie.

“Intinya DPP akan memajukan Pak Arie dalam Pilkada. Mengenai apakah kembali berpasangan dengan Pak Mian atau Maju sebagai Balon Bupati, itu diserahkan Pada Pak Arie dan saat ini DPP menunggu,” kata Daryono.

Ia menuturkan jika saat ini hubungan Arie dengan Mian maupun PDI-P dan NasDem sangat baik. Namun konstalasi politik diakuinya bisa berubah kapan saja. “Koordinasi dan komunikasi kami dengan Pak Mian atau PDI-P sangat baik,” katanya.

Sementara itu PAN sebagai Partai yang juga memiliki tiga kursi DPRD BU menuturkan jika dukungan PAN sudah mengerucut di dua nama yaitu Ir. Mian dan Arie. Namun untuk kepastian dukungan mereka diminta menentukan Balon Wabup masing-masing.

“Dukungan sudah jelas, Pak Mian atau Pak arie, kita tidak meminta syarat Balon wabup. Namun PAN akan memberikan dukungan pada pasangan. Sementara Pak Mian ataupun pak Arie belum menusliskan pasangannya,” kata Sekretaris DPC PAN BU Edi Sanusi.

Jika nantinya pasangan ini maju kembali, ia memastikan PAN akan mendukung. Namun jika memang keduanya berpisah, maka siapa yang lebih dulu mengajukan Balon Wabup diprediksinya bisa mendapatkan dukungan.

Sementara itu, Partai yang memiliki fraksi murni adalah Gerindra yang memiliki 4 kursi DPRD BU belum menentukan sikap. Sekreetaris DPC Gerindra BU Leo Kapisa menuturkan jika Gerindra masing “abu-abu” dalam menentukan dukungan.

“Kami belum tau, kalau memang Pak Ketua (Herlianto, red) maju tentunya kami dukung. Kemungkinan Agustus nanti,” pungkas Leo. (qia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: