HONDA

Siap-siap 160 Guru Bakal Bergeser

Siap-siap 160 Guru Bakal Bergeser

Sekolah berasrama SMPN 35 Boarding School akan menjadi pilot project pendidikan energik dan religius.FOTO; DOK RB--

 

KAUR, RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID – Berkas pengajuan perpindahan tempat mengajar guru SD dan SMP, telah diterima Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKD PSDM) Kaur.

 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaur, Sumari, M.Pd mengatakan meskipun saat ini proses belajar mengajar tahun ajaran baru sudah dimulai, namun rolling tempat tugas mengajar untuk guru tingkat SD dan SMP tetap akan dilakukan guna penyegaran dalam bertugas.

 

Dikatakan, ada 160 guru diusul rolling dari posisi saat ini.

 

BACA JUGA: Kisah Mangcik (58): Dari Bonsai, Bisa Hidupi Istri dan 4 Anak, Penjualan Tertinggi Rp 70 Juta

 

Hal ini dilakukan lantaran, ada posisi yang dianggap belum tepat sehingga perlu dilakukan pergeseran.

 

"Kita lakukan pergeseran guna adanya pemerataan pada beberapa posisi yang kurang pas atau jumlah guru yang kebanyakan di satu sekolah.

 

Sementara sekolah lain ada yang kekurangan guru," kata Sumari.

 

BACA JUGA: Setop Guru Honor di PAUD Swasta

 

Sumari menambahkan sebelum melakukan usulan pergeseran tempat tugas mengajar guru, tim Dispendikbud sebelumnya sudah melakukan pendataan dan  pemantauan langsung.

 

Ini dilakukan, untuk melihat kondisi sekolah yang akan dilakukan pergeseran tenaga pengajarnya.

 

Selain itu, laporan dari pengawas sekolah juga menjadi dasar dalam melakukan pergeseran para guru.

 

Dijelaskan, awalnya rencana tersebut bertepatan dengan dimulainya tahun ajaran baru. 

 

Namun, karena SK belum terbit sehingga sedikit mundur.

 

Harapannya, dengan adanya pergeseran tempat tugas mengajar ini akan mampu memberikan semangat baru bagi guru dalam menjalankan tugas.

 

BACA JUGA: Rencana PHK Ratusan Guru Honda Batal

 

"Kita akan tunggu keputusan dari BKD PSDM terlebih dahulu.

 

Setelah daftarnya kita terima secepatnya akan kita serahkan kepada tenaga pendidik agar dapat segera menempati tempat tugas yang baru," terang Sumari.

 

Terpisah, Kepala BKD PSDM Kaur, Sifrihadi, SH, MH, membenarkan telah menerima draf penempatan tenaga pengajar yang terkena pergeseran tempat bertugas dari Dispendikbud Kaur.

 

Saat ini, draf usulan tersebut sedang dikaji, baik mengenai kepangkatan, hingga kebutuhan dari sekolah.

 

Agar apa yang menjadi usulan dapat tepat sasaran, sehingga membuat produktivitas sekolah dalam melakukan pembelajaran dapat meningkat.

"Iya sudah kita terima.

Saat ini sedang proses. Secepatnya kita terbitkan, kalau tidak ada halangan akhir bulan ini," ucapnya. (pir)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"