Dianggap Tak Berguna Ternyata Ampas Kopi Bisa Jadi Pupuk Tanaman, Begini 2 Cara Pembuatannya
Begini 2 cara pembuatan ampas kopi yang dianggap tak berguna menjadi pupuk tanaman.--Foto: Facebook/iwankenyeh
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Ampas kopi sering kali menjadi sesuatu yang dianggap tidak berguna. Ketika sudah selesai menikmati kopi, Ampas kopi ini selalu dibuang atau diabaikan saja.
Akan tetapi tahukah kamu kalau ampas kopi ini ternyata memiliki banyak manfaat. Ampas kopi ini juga mempunyai manfaat sebagai pupuk tanaman.
Bukan hanya bubuk kopinya tetapi ampas kopinya juga dapat menjadi pupuk sekaligus melindungi tanaman dari hama. Dikarenakan kopi ini mengandung zat nitrogen yang bermanfaat menambah unsur hara di dalam tanah.
Kita ketahui bahwasanya tanaman ini memerlukan unsur hara yang diserap dari tanah untuk tumbuh, yang salah satunya ialah nitrogen.
BACA JUGA:Tips dan Cara Membuat Pupuk Organik Memakai Tempe, Tanaman Bisa Tumbuh Subur
Adapun cara menggunakan kopi dan ampas kopi sebagai pupuk alami tanaman terdapat 2 cara antara lain:
1. Cara Pertama
Adapun ampas kopi ini harus dijemur dan dikeringkan terlebih dahulu di bawah sinar matahari untuk beberapa lama.
Kemudian dapat mencampurkan ampas kopi yang sudah kering dengan tanah yang digunakan untuk menanam tanaman.
Pada jumlah yang lebih sedikit, terutama kalau dicampur dengan bahan kering, ampas kopi ini akan melepaskan nitrogennya.
Diketahui ampas kopi ini memiliki pH yang netral, jadi seharusnya tidak menimbulkan kekhawatiran tentang level keasamannya.
BACA JUGA:Jangan Dibuang! Ternyata Nasi Basi Bisa Menjadi Pupuk Penyubur untuk Tanaman
2. Cara Kedua
Untuk cara yang kedua ini, ampas kopi yang tidak perlu dikeringkan, melainkan dicampur dengan air sampai benar-benar encer.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: