Gelar Reses, Usin Dengarkan Aspirasi Warga Terkait Isu-isu Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024
Usin dengarkan aspirasi warga terkait isu-isu Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024 saat reses.--dokumen/rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Usin Abdisyah Putra Sembiring, menyelenggarakan reses pada masa sidang III 2023. Reses ini berlangsung di Aula kantor DPD Partai Hanura pada Jumat, 24 November 2023.
Dalam penjelasannya, Usin menyatakan bahwa reses kali ini diadakan dengan mengundang perwakilan masyarakat dari lima kecamatan.
"Banyak masukan yang diberikan masyarakat terkait pelayanan publik dan upaya peningkatan ekonomi," ujarnya.
Tidak hanya itu, lanjut Usin, masyarakat juga menyampaikan perhatian terkait isu-isu pemilu dan pilkada serentak tahun 2024.
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Usin Abdisyah Putra Sembiring, menyelenggarakan reses pada masa sidang III 2023.--dokumen/rakyatbengkulu.com
BACA JUGA:Usin Sebut Pembangunan TPA Regional Bukanlah Aspek yang Paling Krusial
"Melalui kegiatan reses ini, kami berusaha mencari solusi untuk menanggapi berbagai permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat," katanya.
Lebih jauh, ia menjelaskan bahwa pada hari Sabtu, 25 November 2023, akan diadakan sesi reses tambahan di dua lokasi berbeda dengan peserta reses berasal dari empat kecamatan.
"Kami berkomitmen untuk memaksimalkan kegiatan reses ini guna mengetahui kebutuhan dan keluhan masyarakat demi kemajuan Provinsi Bengkulu," tambahnya. (pariwara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: