HONDA

5 Tips Menjaga Kesehatan Anak Saat Menjalankan Ibadah Puasa

5 Tips Menjaga Kesehatan Anak Saat Menjalankan Ibadah Puasa

5 Tips Menjaga Kesehatan Anak Saat Menjalankan Ibadah Puasa--freepik/freepik

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Saat bulan Ramadhan tiba waktunya untuk melatih anak dalam beribadah. Ini 5 tips untuk menjaga kesehatan anak saat menjalankan ibadah puasa.

Tips tersebut berguna untuk menjaga ketahanan tubuh anak dalam melatihnya menahan nafsu lapar dan haus.

Ketika sedang menjalankan puasa, anak harus dilengkapi nutrisinya. Hal ini dapat menunjang anak-anak sehingga tidak terasa berat menjalankan ibadah.

Puasa tersebut pada dasarnya bagus untuk anak-anak dalam meningkatkan spritualnya kepada sang pencipta.

BACA JUGA:Ini 7 Amalan Jelang Ramadhan, Jangan Lupa Bayar Utang Puasa, Perbanyak Puasa Sunah di Bulan Sya'ban

Namun, perlu diingatkan untuk tetap mempersiapkan kesehatan anak, agar anak bisa kuat dalam menjalankan puasa.

Berikut ini 5 tips dalam menjaga kesehatan anak saat menjalankan ibadah puasa, yakni:

1. Asupan Nutrisi

Tips pertama yang harus diperhatikan orang tua atas kesehatan anaknya yakni asupan nutrisi yang masuk ketubuh anak, dengan mengonsumsi makanan bergizi 4 sehat 5 sempurna. 

ketika menjalankan ibadah puasa anak harus menahan lapar 12-16 jam tergantung dengan berapa jam melatih anak.

BACA JUGA:Tips Mengajarkan Anak Berpuasa Sejak Dini, Orang Tua Perlu Lakukan 6 Hal Ini!

Untuk itu, sangat perlu memperhatikan asupan nutrisi ketika berbuka dan sahur.

Saat sahur, pastikan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan protein dan serat, seperti daging, telur, buah, sayur, dan susu.

Sehingga anak tidak merasa cepat lapar pada pagi hari. Hingga bisa menjaga stamina tubuh sampai siang dan sore hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: