Harga Boleh Mahal, Kurma Barhi Manis dan Kaya Antioksidan, Tapi Bisa Kurangi Risiko Diabates
Harga Boleh Mahal, Kurma Barhi Manis dan Kaya Antioksidan, Tapi Bisa Kurangi Risiko Diabates--Shopee.co.id/Alghaizan//
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Salah satu jenis kurma yang bisa dimakan sebelum matang adalah kurma barhi atau barhee. Bahkan saat masih muda, rasa kurma ini manis karena mengandung pemanis alami.
Kurma barhi ini tergolong mahal harganya, tapi kaya akan nutrisi dan antioksidan. Walaupun rasanya manis, namun jangan takut kurma barhi bahkan bisa mengurangi risiko diabetes, alzheimer hingga kanker.
Kurma barhi kaya akan serat, zat besi, kalium, vitamin B, flavonoid dan antioksidan.
BACA JUGA:10 Manfaat Pohon Kina untuk Kesehatan, Bisa Menyembuhkan Penyakit Malaria, Juga Melindungi Kulit
Ternyara kurma barhi adalah salah satu kurma yang juga cukup terkenal. Biasanya warna kurma bahri cokelat kekuningan. Tekstur dan rasa buahnya mirip seperti apel, renyah dan sedikit asam.
Dengan tekstur buah yang renyah dan memiliki cita rasa manis seperti puding karamel. Sementara daging buah kurma barhi terasa sangat lembut, berukuran sedang dan kulit tipis. Yuk simak apa saja manfaat kurma barhi.
1. Menjaga Sistem Pencernaan
Lantaran kaya serat dan karbohidrat kompleks, tentunya kurma barhi bisa melancarkan pencernaan dan membantu mengatasi sembelit.
BACA JUGA:8 Hal Menjadi Penyebab Kebakaran di Rumah, Bukan hanya Korsleting Listrik
Bahkan keberadaan kurma ini dapat membantu menjaga jumlah bakteri baik dalam usus. Dengan begitu saluran pencernaan kita bisa terhindar dari berbagai macam penyakit.
2. Membantu Mengontrol Kadar Gula Darah
Walaupun rasanya manis dan mengandung gula, nyatanya kurma barhi aman dikonsumsi bagi penderita diabetes. Sebab memiliki indkes glikemik yang tergolong rendah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: