HONDA

6 Keindahan Pantai di Kabupaten Kaur yang Wajib Kamu Datangi

6 Keindahan Pantai di Kabupaten Kaur yang Wajib Kamu Datangi

6 Keindahan Pantai di Kabupaten Kaur yang Wajib Kamu Datangi--Instagram.com/ @pantai_laguna_samudra

BENGKULU, RAKYAT BENGKULU.COM - Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu menyimpan banyak sekali keindahan alam yang sangat beragam.

Terdapat pantai dengan pasir putih yang sangat halus dan batu karang yang berbentuk unik di Kabupaten Kaur ini.

Nah, berikut ini terdapat beberapa rekomendasi wisata alam pantai yang wajib kamu datangi apabila kamu berkunjung ke Kabupaten Kaur.

Wisata alam pantai di Kabupaten Kaur ini tentu cocok untuk healing bareng keluarga maupun pasangan, antara lain:

1. Pantai Linau

Pantai Linau merupakan pantai pertama yang akan anda jumpai ketika memasuki Kabupaten Kaur. Rasanya sangat sayang bila dilewatkan. 

BACA JUGA:Bengkulu Mulai Tata Destinasi Wisata Pantai Panjang

Anda akan disuguhkan langsung dengan keindahan terumbu karang dan ombaknya yang tidak terlalu besar sehingga aman untuk berenang, ditambah lagi suasana langit biru yang menambahkan keindahan pantai ini.

Selain itu, anda juga dapat melihat aktivitas nelayan menangkap gurita, dimana hasil tangkapan itu akan dimasak menjadi sate gurita.

2. Pantai Pengubaian

Pantai yang mendapat julukan sebagai Bali-nya Kabupaten Kaur ini menyuguhkan keindahan yang memanjakan mata. Pantai ini hadir pemandangan laut jernih.

Tumbuhan yang tumbuh subur di sekitar pantai seperti pohon kelapa yang menjuntai tinggi, pandan laut, waru laut, pohon beringin juga memberikan kesan estetik dan sangat cocok untuk dijadikan spot foto yang menarik, dengan berlatarkan birunya pantai dan langit.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Wisata di Kabupaten Seluma, Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

Berbagai aktivitas yang menarik juga dapat anda lakukan di pantai ini yaitu seperti berjemur, bermain air, hingga berselancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: