BANNER KPU
HONDA

Ribuan Warga Muhammadiyah Padati Jalan Soeprapto, Laksanakan Shalat Idul Adha 1445 H

Ribuan Warga Muhammadiyah Padati Jalan Soeprapto, Laksanakan Shalat Idul Adha 1445 H

Ribuan Warga Muhammadiyah Padati Jalan Soeprapto, Laksanakan Shalat Idul Adha 1445 H--Dok/Rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Ribuan warga Muhammadiyah di  Kota Bengkulu melaksanakan Salat Idul Adha 1445 Hijriah di kawasan Jalan Soeprapto, Senin 17 Juni 2024.

Sejak pagi ribuan warga Muhammadiyah di Kota Bengkulu sudah mulai memadati pelataran Jalan Suprapto Kota Bengkulu untuk datang dan mencari posisi shaf salat melaksanakan Ibadah Shalat Idul Adha 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah. 

Pelaksanaan Shalat Idul Adha1445 Hijriah ini dipimpin langsung oleh Ustad Faisal Andi Saputra.

Sementara yang bertindak sebagai penceramah yakni Ketua PWM Provinsi Bengkulu, Dr. Aan Supian.

BACA JUGA:3 Resep Olahan Serba Daging Kambing untuk Idul Adha

BACA JUGA:Tips Mudah Membersihkan Bulu pada Kikil Sapi dan Berbagai Makanan Olahannya di Hari Raya Idul Adha

Dr. Aan supian mengatakan dalam ceramahnya jika hari raya Idul Adha 1445 H ini merupakan sesuatu yang penuh berkah.

Sebab memberikan kesempatan ribuan warga Muhammadiyah untuk bisa berkumpul melaksanakan shalat berjamaah.

Dalam kesempatan tersebut juga dia menyampaikan bahwa hari raya Idul Adha adalah moment untuk mengingatkan umat Muslim tentang pengorbanan besar Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS dalam menjalankan perintah Allah SWT.

Dimana Nabi Ibrahim AS dengan ikhlas mengkurbankan putranya Nabi Ismail AS atas perintah Allah.

BACA JUGA:Resep Sup Iga Sapi Asam Pedas, Olahan Daging Sapi Enak untuk Hari Raya Idul Adha

BACA JUGA:Besok Gubernur Rohidin Shalat Idul Adha di Bengkulu Tengah, Pantau Langsung Pemotongan Sapi Kurban Presiden

Peristiwa ini menunjukan akan kebesaran hati Nabi Ibrahim AS dan ketaqwaan kepada Allah.

Dalam kesempatan tersebut dia juga mengingatkan bahwa umat muslim harus bersama-sama membagi kebahagian untuk sesama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: