Orang Tua Wajib Lihat Tanda Ini! Jangan-jangan Anak Terindikasi Cacingan
Orang Tua Wajib Lihat Tanda Ini! Jangan-jangan Anak Terindikasi Cacingan--Instagram/kelas_mpasi
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Lihat tanda ini, jangan-jangan anak anda terindikasi cacingan yang bukan hanya menghambat aktivitas keseharian anak-anakz juga dapat berpengaruh pada kesehatan mereka.
Cacingan ini sendiri merupakan parasit yang tumbuh di bagian anus anak-anak lantaran pola hidup yang kurang bersih akibat dari aktivitas yang dilakukan oleh anak tersebut.
Tentunya ini bukan penyakit yang berbahaya, namun terkadang gejalanya dapat menimbulkan kurang aktifnya pergerakan dari anak tersebut maka dari itu perlu lihat tanda-tanda anak terindikasi cacingan.
Adapun gejala umum Anda terindikasi cacingan dapat Anda lihat dari keseharian mereka diantaranya adalah lesu, kurang bersemangat, pucat, sering mengantuk, dan kurang gizi.
BACA JUGA:7 Manfaat Rumput Laut dan Cara Pengolahannya
Anak yang memiliki indikasi seperti itu dapat anda curigai bahwa mereka sedang mengalami parasit yang bernama cacingan yang dapat membuat aktivitas anak menjadi berkurang.
Anak yang terindikasi cacingan ini mempunyai risiko mengalami malnutrisi atau kekurangan gizi, tentunya resiko ini juga berpengaruh terhadap tumbuh kembangnya dan juga aktivitas belajarnya.
Berikut ini beberapa jenis cacing yang dapat menimbulkan infeksi pada anak-anak diantaranya adalah :
1. Cacing cambuk
Cacing cambuk juga merupakan bagian dari indikasi parasit yang tumbuh pada tubuh anak diantaranya dapat hidup 5 sampai 10.000 butir per hari yang dapat membenamkan kepalanya pada dinding usus besar.
BACA JUGA:Upaya Pemkot Bengkulu Atasi Inflasi dan 'Panic Buying' di Bengkulu dengan Layanan Ini
Cacing cambuk ini akan menginfeksi usus besar dan menyebabkan luka di area tersebut maka dari itu anak yang terindikasi penyakit ini akan terkena diare parahnya akan bercampur lendir dan darah.
2. Cacing tambang
Ternyata cacing tambang juga merupakan bagian dari indikasi anak tersebut terinfeksi Penyakit ini dengan mampu bertelur sekitar 15.000 sampai 20.000 butir per hari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: