HONDA

Kejari Seluma Fasilitasi Posyandu untuk Dukung Penurunan Stunting

Kejari Seluma Fasilitasi Posyandu untuk Dukung Penurunan Stunting

Kajari Seluma, Dr. Eka Nugraha, SH., MH., menegaskan --Dok/KORANRBID

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Kejaksaan Negeri (Kejari) Seluma menunjukkan komitmennya dalam mendukung upaya penurunan angka stunting di Kabupaten Seluma melalui program Kejaksaan Peduli Stunting (Pekating), yang baru saja diluncurkan. 

Sebagai bagian dari program ini, Kejari Seluma menyediakan fasilitas ruangan di kantor mereka untuk layanan Posyandu.

Kajari Seluma, Dr. Eka Nugraha, SH., MH., menegaskan bahwa program ini merupakan wujud dukungan terhadap program nasional dalam menangani stunting. 

BACA JUGA:Investasi Bengkulu Utara Diprediksi Melonjak Lagi, Pelabuhan Batu Bara dan Pabrik CPO Segera Dibangun

BACA JUGA:Penyaluran Beras Gratis dan Beras SPHP Murah Dihentikan Sementara, Ini Alasannya!

Ia juga menekankan pentingnya pola asuh yang baik guna mencegah stunting di masyarakat.

“Kami berkomitmen mendukung program nasional penanganan stunting melalui Pekating, bekerja sama dengan Pemkab Seluma untuk menurunkan angka stunting di daerah ini,” ujar Kajari, dikutip dari KORANRB.ID

Saat ini, Kejari Seluma telah memiliki Posyandu binaan di Kelurahan Selebar, Kecamatan Seluma Timur. Program ini tidak hanya berfokus pada anak-anak, tetapi juga ibu hamil dan menyusui. Dalam setiap kegiatan, Kejari memastikan para peserta mendapatkan asupan makanan bergizi.

BACA JUGA:Terungkap! 3 Mantan Karyawan Nekat Gasak Barang Elektronik, Polisi Bertindak Cepat!

BACA JUGA:HIPMI Bengkulu Jalin Kerja Sama dengan Bank Bengkulu untuk Digitalisasi Keuangan Pengusaha Muda

“Di Posyandu Kelurahan Selebar, kami tidak hanya fokus pada anak-anak, tapi juga ibu hamil dan menyusui. Mereka mendapatkan asupan makanan bergizi,” imbuh Kajari.

Namun, fasilitas yang terbatas di Posyandu Kelurahan Selebar menjadi tantangan tersendiri karena masih menumpang di kantor lurah. 

Oleh karena itu, Kejari Seluma memberikan solusi dengan menyediakan ruangan khusus di kantor Kejari untuk layanan Posyandu. 

Nantinya, setiap tanggal 18 setiap bulan, kegiatan Posyandu akan dipindahkan ke lokasi baru ini agar pelayanan lebih nyaman dan optimal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: