Kenapa Kita Jadi Banyak Pikiran Saat Mau Tidur? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Banyak pikiran sebelum tidur bikin susah istirahat? --Freepik.com/benzoik
RAKYATBENGKULU.COM - Pernah nggak sih, pas mau tidur, tiba-tiba otak malah muter-muter mikirin berbagai hal? Entah itu tentang masa depan, keputusan yang udah diambil, atau bahkan hal-hal kecil yang seharusnya nggak perlu dipikirin berlebihan.
Ini bukan cuma kamu yang ngalamin, tapi banyak orang juga merasakan hal yang sama.
Fenomena ini disebut overthinking sebelum tidur, di mana otak malah aktif menganalisis berbagai skenario, entah yang masuk akal atau yang sebenarnya nggak perlu dipikirin.
BACA JUGA:Gusril-Hamid Resmi Dilantik, Siap Jalankan Amanah dan Evaluasi 100 Hari Kerja
BACA JUGA:Teddy Rahman Ikuti Orientasi Kepemimpinan di Akmil, Siap Pimpin Seluma
Biasanya, ini terjadi karena beberapa hal berikut:
1. Kecemasan tentang masa depan
Pikiran kayak, “Nanti hidup aku bakal gimana ya?” atau “Gimana kalau rencana aku gagal?” sering muncul di malam hari karena saat itu, kamu punya waktu lebih banyak untuk refleksi.
2. Ekspektasi vs. Realita
Kadang, kita udah punya gambaran jelas tentang bagaimana hidup harusnya berjalan.
Tapi kenyataan sering nggak sesuai harapan, dan ini bikin pikiran nggak bisa berhenti membandingkan.
3. Hal-hal di luar kendali
Kadang kita sibuk memikirkan sesuatu yang sebenarnya nggak bisa kita kontrol, seperti perkataan orang lain atau kejadian di masa lalu. Semakin dipikirin, semakin susah buat tidur.
Biasanya, ini terjadi karena saat siang hari, otak sibuk dengan aktivitas lain, seperti kerja, kuliah, atau interaksi sosial.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: