HONDA

Benarkah Banyak Cewek Pinter yang Malah Sulit Dapat Pasangan? Simak di Sini Faktanya!

Benarkah Banyak Cewek Pinter yang Malah Sulit Dapat Pasangan? Simak di Sini Faktanya!

Banyak cewek pintar justru sulit mendapatkan pasangan. Kenapa bisa begitu? Simak stigma, tantangan, dan solusi bagi cewek cerdas dalam dunia dating di sini!--Freepik.com/freepik

RAKYATBENGKULU.COM - Cewek pinter sering dianggap punya segalanya. Mereka mandiri, berwawasan luas, dan bisa diajak ngobrol soal banyak hal. 

Tapi, kenapa justru mereka yang sering kesulitan menemukan pasangan? Ini bukan sekadar stereotip, tapi realita yang banyak terjadi.

Dalam dunia dating, kecerdasan cewek ternyata bisa jadi pedang bermata dua. Di satu sisi, banyak cowok mengaguminya. 

BACA JUGA:Harimau Mangsa Anak Sapi di Mukomuko, BKSDA Pasang Perangkap dan Kamera Pengintai

BACA JUGA:Tips Cerdas Makan Gorengan Saat Diet: Banyak Kalori, Tapi Tetap Bisa Menahan Godaan!

Di sisi lain, nggak sedikit yang merasa terintimidasi atau nggak tahu cara menghadapi cewek dengan pola pikir yang tajam.

Stigma Cewek Pinter dalam Hubungan

1. Dianggap Terlalu Mandiri

Banyak cewek pintar udah terbiasa mengambil keputusan sendiri, mengelola hidup mereka, dan nggak bergantung pada orang lain. 

Sayangnya, masih ada anggapan kalau cowok harus jadi pemimpin dalam hubungan. Kalau cewek terlalu mandiri, ada cowok yang malah merasa nggak dibutuhkan.

2. Sering Dinilai Terlalu Kritis

Cewek yang cerdas biasanya nggak asal menerima sesuatu. Mereka suka menganalisis, mempertanyakan, dan mencari jawaban logis. 

Hal ini kadang bikin cowok merasa “diinterogasi” atau nggak cukup baik karena setiap perkataan dan tindakannya dipertanyakan. Padahal, ini bukan soal meragukan pasangan, tapi cara cewek pinter memahami dunia.

BACA JUGA:Situationship: Hubungan Gak Jelas yang Bikin Capek, Kenapa Masih Dipertahanin?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: