Pasar Murah Polres Bengkulu Utara Diserbu Warga, Harga Bapokting Jauh Lebih Murah

Kapolres bersama jajarannya saat gelaran Pasar Murah Polres Bengkulu Utara, Rabu 19 Maret 2025--Dok/KORANRB.ID
Selain pasar murah, pihak kepolisian juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial, seperti pembagian takjil dan bantuan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan.
Pantauan Ketat Satgas Pangan
Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Polres Bengkulu Utara memastikan akan terus melakukan pemantauan terhadap harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar tradisional.
Langkah ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi penimbunan atau praktik tidak bertanggung jawab yang dapat menyebabkan lonjakan harga yang tidak wajar.
BACA JUGA:Benarkah Menangisi Mantan Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya!
BACA JUGA:Tragedi Sabung Ayam di Way Kanan: Tiga Polisi Tewas, Dugaan Setoran Uang Terungkap
“Satgas pangan yang ada di Polres Bengkulu Utara terus melakukan pemantauan ketersediaan dan harga pangan di pasar-pasar tradisional di Bengkulu Utara,” pungkas Kapolres.
Dengan adanya pasar murah ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau.
Sementara itu, pemantauan ketat dari kepolisian juga diharapkan dapat mencegah spekulasi harga yang merugikan masyarakat, sehingga persiapan menjelang Idul Fitri dapat berjalan dengan lancar dan tanpa kendala.
Berita ini sudah tayang di KORANRB.ID berjudul: Jaga Stabilitas Harga dan Ketersediaan Bapokting: Pasar Murah Polres Bengkulu Utara
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: