HONDA

Wagub Mian Tekankan Pentingnya Pembangunan Infrastruktur, Fokus Bantu dan Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat

Wagub Mian Tekankan Pentingnya Pembangunan Infrastruktur, Fokus Bantu dan Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat

Wakil Gubernur Bengkulu, Mian --Ist/Rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Wakil Gubernur Bengkulu, Mian membuka Forum Konsultasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) di Ruang Pola Provinsi Bengkulu Jumat 21 Maret 2025.

Dalam kesempatan ini, Mian menekankan bahwa pembangunan infrastruktur di Bengkulu yang masih belum merata harus menjadi perhatian serius.

"Saat ini, pembangunan infrastruktur dasar di Bengkulu belum optimal. Kondisi infrastruktur yang kurang memadai menyebabkan tingginya biaya ekonomi bagi masyarakat.

Oleh karena itu, upaya mengurangi biaya ekonomi tinggi harus dimulai dengan membahas dan mencari solusi konkret terkait infrastruktur," kata Mian.

BACA JUGA:Percepatan Program Prioritas Gubernur Bengkulu, Pj Sekda Tekankan Sinergi Jadi Kunci Keberhasilan

BACA JUGA:Berkas Perkara Rohidin Mersyah Lengkap, Persidangan Tipikor Bakal Digelar di Bengkulu

Mian juga menyoroti bahwa permasalahan infrastruktur menjadi kendala utama, terutama bagi para petani di Bengkulu. 

Infrastruktur yang belum memadai membuat mereka harus menanggung biaya angkut hasil bumi yang tinggi, sehingga berdampak pada harga jual di pasaran.

Prioritas utama pemerintah daerah Bengkulu adalah pembangunan infrastruktur, pendidikan gratis, ambulans gratis, dan layanan kesehatan gratis. 

"Pak Gubernur sudah menegaskan bahwa kita harus hadir untuk rakyat," tegas Mian.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: