HONDA

Korban Hilang di Mukomuko Ditemukan Selamat, Camat Ungkap Pengalaman Mengharukan

Korban Hilang di Mukomuko Ditemukan Selamat, Camat Ungkap Pengalaman Mengharukan

Korban Hilang di Mukomuko Ditemukan Selamat--ist/Rakyatbengkulu.com

MUKOMUKO, RAKYATBENGKULU.COM - Rahma Yani (32) warga Desa Pulau Makmur Kecamatan Ipuh Kabupaten MUKOMUKO yang hilang sejak 4 April 2025, akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat pada Rabu 9 April 2025.

Rahma sebelumnya dilaporkan hilang setelah mencuci motor di Sungai Batang Muar, tepatnya di tempat pelelangan ikan (TPI).

Korban ditemukan oleh warga setempat saat sedang mencari ikan di muara sungai, sekitar 500 meter dari lokasi pertama kali Rahma dikabarkan hilang. 

Camat Ipuh, Sepradanur, S.Sos, memberikan penjelasan terkait penemuan Rahma yang sudah hilang selama enam hari alias hampir sepekan ini.

"Alhamdulillah Rahma telah ditemukan dalam kondisi selamat, dan atas nama pemerintah kecamatan Ipuh, saya mengucapkan ribuan terima kasih kepada Tim SAR gabungan yang terdiri dari BPBD, TNI-Polri, Basarnas, dan masyarakat serta semua pihak lainnya yang telah membantu mencari warga kami yang hilang selama 6 hari hingga ditemukan dalam kondisi selamat," ungkap Camat Ipuh, Sepradanur pada Rabu 9 April 2025.

BACA JUGA:Akibat Efisiensi Anggaran, Rehabilitasi Jaringan Irigasi Mukomuko Batal Dikerjakan, Ini Penjelasan Kadis PUPR

BACA JUGA:Dugaan Korupsi Dana Desa di Desa Bungin Lebong, Kerugian Negara Capai Rp 329 Juta

Penemuan Rahma terjadi pada pukul 03.00 WIB dini hari saat ia ditemukan terbaring lemas di pinggir muara, di samping batu dan kayu. 

Kondisinya cukup lemah, namun hanya mengalami luka lecet dan robek pada bajunya.

Setelah ditemukan, Rahma segera dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan penanganan medis. 

Setelah mendapat perawatan, ia kemudian diantar kembali ke rumahnya untuk bertemu dengan keluarganya.

Camat Ipuh juga menjelaskan bahwa kondisi Rahma saat ditemukan cukup memprihatinkan. 

BACA JUGA:Dibalik Masak Besar 4,5 Ton Ikan di Bengkulu, Ada Peran Puluhan Relawan yang Ikut Terjun Membantu

BACA JUGA:7 Trik Jitu Agar Lemari Pakaian Selalu Rapi dan Teratur, Hidup Lebih Mudah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: