Allah, SWT berjanji akan mengabulkan doa orang memohon pada-Nya. Dengan catatan manusia memenuhi perintah-Nya dan beriman kepada Allah, SWT. Ini Allah sampaikan dalam Surat Al Baqarah ayat 186.
Kelima pintu dakwah atau menyampaikan apa yang kita ketahui tentang agama pada orang lain. Ketika orang yang menerima nasihat atau kabar lalu mengamalkannya maka orang berdakwah tadi juga akan mendapatkan aliran pahala.
BACA JUGA:7 Trik Atasi Rasa Malas dalam Ajaran Islam: Atasi Pengaruh Lingkungan dengan Doa
T anpa mengurangi pahala orang yang menyampaikan nasihat. “Ada tiga golongan yang seluruhnya berada dalam jaminan Allah SAW: 1.
Seseorang yang keluar berperang di jalan Allah. 2. Seseorang berangkat ke masjid. 3. Seseorang masuk ke rumahnya dengan mengucapkan salam.”
BACA JUGA:Baca dan Amalkan Doa Ini 40 Kali Ketika Sedang dalam Kesulitan, Pertolongan Allah SWT Akan Datang
Pintu keenam adalah taklim atau menuntut ilmu. Baik ilmu agama maupun ilmu tentang dunia. Rasulullah SAW mengajarkan barangsiapa yang melangkahkan kakinya menuju ke majelis ilmu, maka Allah SWT akan mudahkan langkahnya menuju ke surga.
Sabda Rasulullah SAW lainnya “Barangsiapa yang mencari ilmu, maka Allah Swt akan menjamin rezekinya.”
BACA JUGA:Baca dan Amalkan Doa Ini 40 Kali Ketika Sedang dalam Kesulitan, Pertolongan Allah SWT Akan Datang
Pintu ketujuh Tilawatil Alquran. Baik membaca Surat Yaasin ataupun Surat Al Waqiah. Pembaca Surat Yaasin pada permulaan hari, niscaya akan dipenuhi segala hajatnya pada hari itu.
Sementara membaca Surat Al Waqiah setiap malam, maka tidak akan menderita kefakiran selamanya.
Pintu ke delapan dzikir dengan membaca Tasbihat dan Shalawat, terutama Subhanallahi wabihamdihi maka akan mendapat limpahan rezeki.
Syaratnya membaca dengan ikhlas dan mengharapkan ridho Allah, SWT. Selain dua dzikir di atas juga Rasulullah SAW menganjurkan manusia untuk banyak-banyak membaca istigfar, minal pagi 100 kali dan petang 100 kali.
Ini dzikir diluar dzikir setelah sholat. Semakin banyak membaca dzikir tentu akan semakin banyak pula manfaatnya.