Mencegah Hantu Masuk Rumah, Menghilangkan Sakit Setelah Melahirkan, Mentimun Duri Afrika

Jumat 22-03-2024,17:28 WIB
Reporter : Ana Mariyohana
Editor : Ana Mariyohana

Deskripsi Buah 

Buah mentimun duri Afrika ini bentuknya lonjong, memiliki diameter sekitar 6 cm dan panjang 10 cm dengan duri atau tanduk kecil yang menonjol. 

BACA JUGA:Kasus Asusila Hubungan Sedarah Kakak dan Adik Kandung menjadi Perhatian Khusus

Ketika belum matang, buah ini berwarna hijau tua dengan bintik abu-abu. Sedangkan ketika matang berubah menjadi oranye terang. 

Sementara daging buah mentimun duri Afrika matang berwarna hijau limau cerah dan konsistensinya seperti jeli, dengan banyak biji tersuspensi dalam kapsul jeli. 

Tanaman timun duri Afrika ini tumbuh merambat dengan daun berduri dan berbulu. Timun varietas ini merupakan tanaman tahunan yang tumbuh selama musim panas. 

BACA JUGA:10 Kegiatan Saat Puasa Tidak Disukai Allah: Perbuatan Buruk saat Puasa Wajib Diketahui

Uniknya rasa buah yang matang tergolong ringan, rasanya percampuran antara ketimun, jeruk manis ketika masih hijau. Tapi ada juga yang kombinasi pisang, kiwi dan jeruk saat matang.

 

Di Amerika Dijuluki Blowfish Fruit 

Nah buah mentimun duri Afrika ini ternyata di Amerika Serikat dijuluki Blowfish Fruit. Kulitnya berwarna kuning berduri dengan bagian dalam berwarna hijau seperti mentimun. 

Buah eksotis ini kaya nutrisi, terutama vitamin C dan serat yang baik untuk kesehatan tubuh. Buah blowfish fruit ini kini dikembangkan di Selandia Baru, Australia dan Chili. 

BACA JUGA:Daftar 45 Nama Caleg Terpilih Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Periode 2024-2029

Sayangnya di Indonesia, buah yang sering disebut sebagai mentimun atau melon berduri dari Afrika ini belum dijual luas.

 

Juga Dinamai Kiwano 

Kategori :