Berbagai Tradisi Unik Lebaran di Indonesia, Ini yang Biasa Dilakukan Masyarakat Kota Bengkulu

Kamis 28-03-2024,13:40 WIB
Reporter : Hendri Saputra
Editor : Heri Aprizal

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Terdapat berbagai tradisi-tradisi unik merayakan hari raya Lebaran yang ada di Indonesia.

Hari Lebaran tidak akan lengkap dan meriah kalau tidak melakukan tradisi-tradisi tersebut. 

Adapun tradisi-tradisi ketika hari Lebaran ini mempunyai syarat dan maknanya yang tersendiri dan masih terjaga sejak zaman dulu.

Walaupun pada saat ini suasananya berubah karena seiring perkembangan zaman, tradisi-tradisi unik hari Lebaran ini masih dijalankan, hal ini bisa mengobati rindu para perantau.

Adapun berbagai macam tradisi unik hari Lebaran di Indonesia, yang dirangkum rakyatbengkulu.com antara lain:

BACA JUGA:Bukan Cuma Takbir Keliling, Ini 7 Tradisi Khas Lebaran yang Ada di Indonesia

1. Takbiran Keliling Suku Lembak (Kota Bengkulu)

Masyarakat suku Lembak yang ada di Kelurahan Jembatan Kecil Kota Bengkulu, menggelar takbiran keliling dari rumah ke rumah dengan berjalan kaki.

Dimana takbir keliling dari rumah ke rumah ini adalah tradisi yang masih tetap dilestarikan oleh masyarakat Suku Lembak untuk mempererat tali silaturahmi dan juga kekeluargaan.

Tradisi takbir keliling di daerah ini diikuti oleh para kaum pria dan juga kaum perempuan, mulai dari orangtua, dewasa, remaja sampai anak-anak. 

Di dalam tradisi ini, mereka berbaur menjadi satu dan mengunjungi satu per satu rumah warga yang menghelat takbiran keliling. 

BACA JUGA:7 Sajian Khas Buka Puasa yang Jadi Tradisi di Bulan Ramadhan dari Berbagai Negara

Pada setiap rumah warga yang disambangi, masyarakat yang mengikuti takbiran keliling ini mengumandangkan takbir dan saling bersahutan yang dipimpin oleh tokoh agama setempat. 

Sedangkan para kaum ibu-ibu, menunggu di rumah dan mempersiapkan hidangan lauk pauk serta aneka makanan yang akan disuguhkan kepada masyarakat yang mengikuti takbiran keliling. 

Tradisi takbiran ini mulai berlangsung setelah salat Isya, ketika menggelar takbiran para tokoh agama tidak hanya memimpin untuk melantunkan takbir tetapi juga memanjatkan doa-doa. 

Kategori :