Selain itu, dikatakan Irwan, kalau pada saat ini Rosjonsyah masih menunggu B1 KWK dari DPP 5 partai yang dia daftari.
BACA JUGA:Gerindra Belum Pastikan Dukung Pasangan Helmi - Mian di Pilgub Bengkulu 2024
BACA JUGA:DPP PAN Tunjuk Helmi - Mian di Pilgub Bengkulu 2024
Untuk mendukung itu, Rosjonsyah pada saat ini tengah menjalin komunikasi dengan internal partai baik itu rekan sejawat, ataupun DPP.
“Bapak masih di Jakarta, dan komunikasinya berjalan baik sesama kader dan DPP partai-partai yang kita daftari,” kata Irwan.
Irwan juga menerangkan, rasa optimis Rosjonsyah akan cukup kursi untuk berlayar pada Pilgub tersebut bukan omong kosong belaka.
Dia mengatakan kalau rekomendasi untuk Rosjonsyah akan keluar pada seminggu sebelum pendaftaran dibuka oleh KPU Provinsi Bengkulu nantinya.
BACA JUGA:Pilgub Bengkulu 2024, Hanura Usulkan Meriani Dampingi Rohidin
BACA JUGA:Rekomendasi dari Gerindra dan Hanura, Cukup Antarkan Meriani Maju Pilgub Bengkulu 2024
“Kita yakin, karena rekomendasi itu akan keluar H-7 oleh DPP, dan nanti jumlah kursinya cukup,” terang Irwan.
Pada beberapa waktu lalu, Ketua DPD PDI Perjuangan yang juga kandidat pada Pilgub Bengkulu 2024, Elva Hartati akan mengikuti instruksi DPP PDI Perjuangan atas SPT yang diterima Mian.
“Saya akan tunduk dan patuh pada perintah partai, dan siap memenangkan Mian,” kata Elva.