"Drainase juga akan kita bangun untuk menghindari masalah banjir dan untuk memastikan limbah cair tidak dibuang sembarangan, termasuk sampah dari aktivitas pasar," ujar Sekda Bengkulu Utara.
Pemkab Bengkulu Utara juga berencana melakukan pembangunan lanjutan setiap tahunnya untuk mendukung fasilitas yang ada di Pasar Modern Purwodadi sesuai dengan kebutuhan.
"Kita akan terus melanjutkan pembangunan infrastruktur penunjang pasar ini sebagai tanggung jawab daerah, agar masyarakat Arga Makmur dapat menikmati fasilitas yang tidak hanya baik, tetapi juga lengkap," tuturnya.
Berita ini sudah tayang di KoranRB.id berjudul : Pasar Modern Purwodadi Selesai, Pemkab Bengkulu Utara Siapkan Rp6 Miliar Jalan Lingkar