HONDA

Rumah Warga Desa Tik Tebing di Lebong Nyaris Hanyut Diterjang Banjir

Rumah Warga Desa Tik Tebing di Lebong Nyaris Hanyut Diterjang Banjir

  LEBONG ATAS - Hujan deras yang terus mengguyur bumi Lebong Senin (22/3) petang, kembali memicu banjir. Salah satu rumah warga Desa Tik Tebing, Kecamatan Lebong Atas milik Dedi (40), nyaris hanyut terseret luapan Sungai Tik Teleu persis di bagian belakang rumah. Diperparah terjangan air dari depan, persisnya genangan hujan di badan jalan yang posisinya lebih tinggi dari pondasi rumah Dedi. Kendati tidak ada korban luka maupun jiwa, Dedi harus menanggung kerugian materi hingga Rp 35 juta akibat bagian lantai dan pondasi rumahnya yang jebol. ''Rumah korban memang posisinya di bawah jalan. Persis di belakang rumahnya sungai,'' kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebong, Fakhrurrozi, S.Sos, M.Si. Atas kejadian itu Fakhrurrozi meminta warga di sekitaran Sungai Tik Teleu tetap waspada. Ia sendiri tetap menyiagakan petugas untuk memantau kondisi sungai dan tanggap ketika berpotensi banjir. (sca)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: