HONDA

Perpustakaan Provinsi Pilihan Literasi Baca Masyarakat Bengkulu

Perpustakaan Provinsi Pilihan Literasi Baca Masyarakat Bengkulu

   

BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Penyediaan bahan bacaan melalui perpustakaan daerah merupakan upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan minat literasi baca masyarakat, dan para pelajar dan mahasiswa.

Perpustakaan Daerah Provinsi Bengkulu merupakan perpustakaan yang terbesar dan tebaik yang ada di provinsi Bengkulu. Selain dengan posisi yang strategis yang muda diakses di tengah Kota Bengkulu yakni di Jalan Mahoni Sawah Lebar Kota Bengkulu, juga berada berdekatan dengan sekolah SMAN 2.

Lalu, SMAN 5, SMPN 1, SMKN 1, SMKN 3, SMA/SMP/SD PGRI, serta kawasan perkantoran pemerintah kota dan Provinsi Bengkulu. Menurut data literasi baca Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu terus meningkat dalam sehari 200 hingga 300 orang pengunjung.

Selain itu, dari data yang ada koleksi perpustakaan (yang sudah masuk entry data) berdasarkan urutan kelas subjek klasifikasi DDC ada 14.261 judul dengan 42.959 eksemplar.

Dikatakan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd, Provinsi Bengkulu pernah masuk 10 besar minat baca tertinggi di Indonesia.

“Perpustakaan kita ini cukup ramai dikunjungi setiap harinya, buktinya tingkat literasi baca masyarakat kita sudah meningkat," kata Meri.

Ke depannya, literasi baca masyarakat ini harus terus ditingkatkan. Agar ketika minat baca tinggi dan berkembang sehingga akan mempengaruhi ekonomi, sehingga pencapai program perpustakaan tingkat desa dan kelurahan.

"Minat baca ini haru ditingkatkan, bahkan perpustakaan tingkat kelurahan dan desa ini yang harus kita dorong,” ujar Meri.

Secara garis besar, literasi sendiri ialah istilah umum yang merujuk pada kemampuan dan keterampilan seseorang dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung, juga memecahkan masalah di dalam kehidupan sehari-hari. (gik/prw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: