HONDA

Jalan Ambles di Pekan Sabtu, Akses 3 Perumahan Terganggu

Jalan Ambles di Pekan Sabtu, Akses 3 Perumahan Terganggu

Jalan ambles mengakibatkan akses 3 perumahan di Pekan Sabtu terganggu.--Febi/rakyatbengkulu.disway.id

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID - Akibat curah hujan yang tinggi, Kamis (30/6/2022) selain mengakibatkan sejumlah titik banjir di Kota Bengkulu juga mengakibat jalan ambles.

Jalan ambles terjadi di kawasan Jalan Cugung Bendera, Kelurahan Pekan Sabtu, Kecamatan Selebar. Dampak dari amblesnya jalan tersebut, akses menuju 3 perumahan yang ada di Kelurahan Pekan Sabtu terganggu.

Jalan ambles terjadi karena hujan deras yang melanda Kota Bengkulu. Derasnya hujan mengakibatkan jalan ambles hingga kedalaman hampir 1 meter.

Pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut saat melintas harus lebih waspada lantaran jalan ambles hampir menghabiskan setengah bagian jalan.

BACA JUGA:Jalan Ambles Makan Korban

Salah satu warga setempat, Moris mengatakan, jalan ambles diduga terjadi pada pukul 02.00 WIB dini hari, lantaran hujan deras yang mengakibatkan tanah di atas ruas jalan ambles.

"Kejadian diperkirakan jam 02.00 WIB malam. Jalan ini akses menghubungkan 3 perumahan yakni Graha Asri, Griya Pelangi, dan Pekan Sabtu Residence," sampainya kepada rakyatbengkulu.disway.id, Kamis (30/6/2022).

BACA JUGA:Jalan Ambles, Tahun Depan Diperbaiki

Sementara itu salah satu pengguna jalan, Wisnu menyebutkan akibat jalan ambles tersebut cukup mengganggu pengguna jalan. Meski masih dapat dilewati namun pengendara harus berhati-hati melintas.

"Iya cukup terganggu, kalau pakai motor masih bisa dilewati tapi hati-hati. Kalau mobil tampaknya agak sulit," jelasnya.

Warga berharap ada perhatian dari pihak pemerintah terhadap jalan ambles tersebut, ditambah lagi jalan merupakan akses warga yang menghubungkan 3 perumahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: