3 Pemenang Honda Modif Contest 2023 Berpeluang Ikuti Proyek Dream Ride
Proyek Dream Ride berpeluang diikuti para pemenang Honda Modif Contest 2023.--AHM
"Selalu dengan memperhatikan aspek keamanan dan kenyamanan berkendara," ujar Andy.
Pada final battle ini, karya-karya modifikasi terbaik dipilih dari hasil seleksi yang dilakukan pada seri regional yang diadakan di enam kota, yaitu Pekanbaru, Solo, Denpasar, Samarinda, Makassar, dan Malang.
HMC tahun ini mengadakan sembilan kelas utama, termasuk All stock & Advance untuk sepeda motor produksi di bawah tahun 2006, kategori Matic & Cub Stock/Bolt On, Matic & Cub Advance, Sport Naked, Sport Fairing, Sticker/decals, Racing Style, serta Community Touring untuk sepeda motor produksi di atas tahun 2006.
BACA JUGA:Bikin Bangga Indonesia, Fadillah Arbi Debut di GP Mandalika Bersama Astra Honda
Tahun ini juga diperkenalkan kelas Free for All (FFA) yang bergengsi untuk semua kategori skutik, cub, dan sepeda motor sport Honda dari semua tahun produksi.
Selain sembilan kelas utama, terdapat pula kategori penghargaan khusus yang terdiri dari lima kategori, yaitu Best Fashion, Best Matic Besar, Best Xplorer, Best Fun Community Competition, serta Best Media Pick.
Penilaian dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai aspek, seperti ide dan konsep modifikasi, fungsi, aspek estetika, penyelesaian, dan detail unit motor yang dimodifikasi, serta aspek keselamatan penggunaan di jalan raya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: