HONDA

Orangtua Wajib Tahu! Hindari Anak Mengonsumsi Makanan dan Minuman Ini, Dapat Menyebabkan Sakit Ginjal

Orangtua Wajib Tahu! Hindari Anak Mengonsumsi Makanan dan Minuman Ini, Dapat Menyebabkan Sakit Ginjal

Dapat menyebabkan sakit ginjal sehingga hindari anak mengonsumsi makanan dan minuman ini, orangtua wajib tahu.--freepik

1. Kafein

Setiap jenis makanan ataupun minuman jika sudah dikonsumsi secara berlebihan tentu tidak baik.

Sama halnya dengan kafein yang mampu mengakibatkan terjadinya gangguan kesehatan terutama pada ginjal.

Adanya penurunan fungsi ginjal dan peningkatan risiko penyakit menjadi salah satu penyakit yang didapatkan jika seseorang mengonsumsi 3-4 cangkir kopi setiap harinya. 

BACA JUGA:7 Manfaat Daun Pecah Beling, Diyakini Ampuh Atasi Penyakit Batu Ginjal

Namun, perlu  kamu ketahui juga jika kandungan kafein tidak hanya terdapat pada kopi melainkan juga pada teh, soda, dan coklat.

2. Minuman Bersoda

Minuman yang bersoda, terutama yang berwarna gelap terbukti memiliki kandungan fosfor.

Kandungan fosfor biasanya digunakan oleh produsen dalam membuat produk menjadi lebih awet dan menambah rasa.

Selain fosfor, minuman bersoda juga memiliki kandungan sodium dan zat pemanis yang berpengaruh terhadap ginjal.

Oleh sebab itu, sebaiknya minuman bersoda dibatasi atau dikurangi terutama bagi orang yang memiliki riwayat sakit ginjal.

BACA JUGA:Ini Cara Mudah Menjaga Kesehatan Ginjal Tanpa Minum Obat

3. Makanan Tinggi Garam

Pada umumnya, asupan garam yang terlalu tinggi mampu mengakibatkan keseimbangan sodium dan kalium (potasium) dalam tubuh rusak. 

Hal ini yang dapat menyebabkan kedua zat tersebut tidak bisa berfungsi dengan baik untuk ginjal dalam mengumpulkan cairan dalam dinding pembuluh darah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber