HONDA

Pemkot Bengkulu Gelar Pelayanan KB Gratis untuk Masyarakat

Pemkot Bengkulu Gelar Pelayanan KB Gratis untuk Masyarakat

Kabid Keluarga Berencana (KB) dan Ketahanan serta Kesejahteraan Keluarga (K3) DP3AP2KB Kota Bengkulu Miliarti Mengantarkan, pelayanan KB gratis untuk masyarakat digelar Pemkot Bengkulu.--ANTARA/Anggi Mayasari

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menggelar pelayanan KB serentak secara gratis untuk seluruh masyarakat guna memperingati Hari Kontrasepsi Sedunia yang dilaksanakan pada 10 hingga 20 September 2024.

Pelayanan KB gratis ini akan diselenggarakan di seluruh layanan kesehatan wilayah tersebut dan akan memberikan pelayanan seperti pemberian alat kontrasepsi seperti pil, suntik, kondom, implan, IUD, MOP, dan MOW.

Kepala Bidang Keluarga Berencana (KB) dan Ketahanan serta Kesejahteraan Keluarga (K3) Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Bengkulu, Miliarti, mengimbau kepada seluruh warga untuk memanfaatkan program layanan KB gratis tersebut.

BACA JUGA:RSHD Bengkulu Siapkan 22 Ruang Isolasi Antisipasi Wabah Cacar Monyet

BACA JUGA:Petani Galang Donasi untuk PT DDP Mukomuko Bengkulu, Berjuang untuk Hak atas Tanah

Caranya dengan hanya mendatangi fasilitas kesehatan terdekat dan membawa KTP elektronik atau kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan sebagai syarat administrasi.

"Kita berharap pasangan usia subur yang belum menggunakan KB dapat memanfaatkan kesempatan ini dan bagi mereka yang menggunakan alat kontrasepsi non-EKJP," kata dia dikutip antaranews.com, Selasa, 10 September 2024.

Sementara itu, DP3AP2KB Kota Bengkulu telah menyalurkan 9.789 alat kontrasepsi sejak Januari hingga Agustus 2024 dan bekerjasama dengan pihak terkait yang memiliki visi yang sama.

Yaitu meningkatkan kualitas masyarakat dengan mengusung dua anak berkualitas dalam penyaluran ribuan alat kontrasepsi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: