HONDA

3 Pimpinan DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Dilantik Senin

3 Pimpinan DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Dilantik Senin

3 Pimpinan DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Dilantik Senin--Dok/Rakyatbengkulu.com

ARGAMAKMUR, RAKYATBENGKULU.COM - DPRD Bengkulu Utara telah menjadwalkan pelantikan 3 pimpinan DPRD. 

Hal ini setelah adanya surat dari Gubernur terkait persetujuan pelantikan 3 pimpinan DPRD Bengkulu Utara. 

Ketiga pimpinan DPRD Bengkulu Utara tersebut yaitu Politisi PDI Perjuangan Parmin, S.IP sebagai Ketua DPRD Bengkulu Utara. 

Icram Nur Hidayat sebagai Wakil Ketua I DPRD Bengkulu Utara. 

BACA JUGA:Dukcapil Bengkulu Utara Pastikan Stok E-KTP Aman untuk Pilkada Serentak 2024, 13 Ribu Blanko Disiapkan

BACA JUGA:Jelang Natal dan Tahun Baru, Pemda Rutin Gelar Pasar Murah di Bengkulu Utara

Walaupun masih tergolong baru di dunia politik, Politisi muda ini dipercaya partai Golkar untuk menduduki jabatan sebagai Wakil Ketua I.

Dan terakhir Herliyanto, S.IP sebagai Wakil Ketua II. 

Diketahui Herliyanto menjadi Wakil Ketua II DPRD Bengkulu Utara untuk ke 2 kalinya setelah 5 tahun lalu dirinya juga menjabat sebagai jabatan yang sama dari Partai Gerindra. 

Dijelaskan Sekretaris DPRD Bengkulu Utara, Eka Hendriyadi, SH, MH kalau DPRD Bengkulu telah mengagendakan untuk melakukan pelantikan pada Senin tanggal 28 Oktober 2024 mendatang.

“Kita telah menentukan agenda pelantikan pimpinan DPRD Senin nanti di ruang paripurna utama DPRD Bengkulu Utara,” jelasnya dikutip dari KORANRB.ID.

BACA JUGA:Bantah Lakukan Asusila, Kakek di Bengkulu Utara Sebut Korban Datang Sendiri ke Rumahnya

BACA JUGA:Anggaran Rp1,2 Triliun dari APBN 2025 Masuk Bengkulu Utara, Berapa untuk Proyek Fisik?

Disampaikannya juga, jika 4 pimpinan yang akan dilantik tersebut berdasarkan Surat Keputusan masing-masing Pimpinan Pusat Partai. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: