Paddery M.Ak Resmi Jabat Direktur Politeknik Raflesia, Fokus Tingkatkan Mutu dan Kompetensi Lulusan

Ketua Yayasan Pertiwi, Bunda Fitri Hertiksari A Hijazi dan Direktur Politeknik Raflesia, Paddery M.Ak menandatangi naskah pelantikan --Badri/rakyatbengkulu.com
REJANGLEBONG, RAKYATBENGKULU.COM – Paddery M.Ak resmi menjabat sebagai Direktur Politeknik Raflesia Curup untuk periode 2025–2029, menggantikan Raden Gunawan ST, MT.
Pelantikan yang berlangsung pada Selasa 21 Januari 2025, ini menjadi momen penting bagi institusi pendidikan tinggi yang sudah berkiprah di Kabupaten Rejang Lebong sejak 2002.
Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh jajaran pengurus Yayasan Pertiwi, civitas akademika Politeknik Raflesia, mitra kerja, serta sejumlah tamu undangan lainnya.
Politeknik Raflesia, yang berada di bawah naungan Yayasan Pertiwi, telah menjadi lembaga pendidikan tinggi terkemuka di Kabupaten Rejang Lebong.
BACA JUGA:Pemkab Rejang Lebong Evaluasi Strategi Pencapaian PAD 2025 Senilai Rp 93 Miliar
BACA JUGA:Begini Tanggapan Ketua PWI Bengkulu Selatan terkait Tindakan Intimidasi terhadap Jurnalis
Sejak didirikan pada 2 Agustus 2002, kampus ini telah menghasilkan ribuan ahli madya dari berbagai program studi, antara lain D3 Teknik Mesin, D3 Teknik Elektro, D3 Teknik Sipil, dan D3 Akuntansi.
Terletak di Jalan Sukowati No. 28, Curup, Politeknik Raflesia terus berkomitmen untuk melahirkan tenaga terampil yang siap pakai.
Ketua Yayasan Pertiwi, Bunda Fitri Hertiksari A Hijazi bersama suami, DR (HC) Ahmad Hijazi, Direktur Politeknik Raflesia Paddery M.Ak serta segenap civitas akademika Politeknik Raflesia mengabadikan momen foto bersama--Badri/rakyatbengkulu.com
Ketua Yayasan Pertiwi, Bunda Fitri Hertiksari A. Hijazi, berharap kepemimpinan Paddery M.Ak yang baru akan membawa perubahan signifikan dalam kualitas pendidikan dan kompetensi lulusan, khususnya untuk generasi muda di Rejang Lebong.
"Politeknik Raflesia menjadi salah satu pilihan utama bagi putra-putri Rejang Lebong yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi dengan akreditasi B. Kami berharap, dengan dilantiknya direktur baru, akan ada peningkatan kualitas pendidikan yang lebih signifikan," ujar Bunda Fitri.
BACA JUGA:Jenis Eyeliner yang Wajib Dicoba, Mata Menjadi Tajam dan Cetar
BACA JUGA:Waspada! Jangan Lakukan 10 Kebiasaan Ini Karena Dapat Merusak Otak
Bunda Fitri juga menekankan bahwa kualitas lulusan yang dihasilkan Politeknik Raflesia sangat penting dalam meningkatkan daya saing mereka, baik di dunia kerja maupun sebagai wirausahawan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: