Dinas PMD Seluma Imbau Pemdes Alokasikan 20 Persen Dana Desa untuk Ketahanan Pangan

Keterangan dari Kepala Dinas PMD Kabupaten Seluma, Nopetri Elmanto, SP, M.Si--Dok/KORANRBID
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Seluma mengimbau pemerintah desa (Pemdes) untuk mengalokasikan minimal 20 persen dari total Dana Desa (DD) yang diterima guna mendukung ketahanan pangan.
Imbauan ini merujuk pada Peraturan Menteri Desa (Permendes) Nomor 2 Tahun 2025 yang dikeluarkan oleh Menteri Desa (Mendes) PDT, Yandri Susanto.
BACA JUGA:178 Sapi di Seluma Sembuh dari PMK, 13 Ekor dalam Proses Pemulihan
BACA JUGA:Gadis Remaja Asal Babatan Ulu Hilang, Keluarga dan Warga Lakukan Pencarian
Kepala Dinas PMD Kabupaten Seluma, Nopetri Elmanto, SP, M.Si, membenarkan hal tersebut. Ia menyampaikan bahwa pihaknya telah mengadakan rapat dengan camat dan pendamping desa untuk menyatukan pemahaman mengenai kebijakan tersebut.
“Sudah kita sampaikan kepada camat dan pendamping desa terkait instruksi Mendes PDT. Pada intinya membahas dan menekankan agar 20 persen anggaran Dana Desa itu dialokasikan untuk mendukung program ketahanan pangan serta optimalisasi BUMDes,” ungkap Nopetri Elmanto, dikutip dari KORANRB.ID.
Program ketahanan pangan yang dapat didanai melalui Dana Desa meliputi penyediaan pangan berbasis sumber daya lokal, pemantauan stok dan harga pangan, serta pengembangan usaha pangan masyarakat dan toko tani.
BACA JUGA:Bapenda Bengkulu Utara Mulai Penagihan PBB-P2 Tahun 2025, 136 Ribu SPPT Siap Disalurkan
Selain itu, Pemdes juga diharapkan memanfaatkan potensi desa dalam memenuhi kebutuhan pangan dan memaksimalkan peran BUMDes untuk memperkuat perputaran ekonomi desa.
Selain ketahanan pangan, Dana Desa juga bisa digunakan untuk berbagai program lain, seperti penanganan kemiskinan ekstrem, penguatan desa agar lebih adaptif terhadap perubahan iklim, peningkatan layanan kesehatan dasar, serta pembangunan berbasis padat karya tunai.
Program ini sejalan dengan target nasional yang dicanangkan Presiden RI, Prabowo Subianto, untuk mewujudkan ketahanan pangan pada tahun 2027.
BACA JUGA:Polresta Bengkulu Tilang Puluhan Pembalap Liar di Air Sebakul, Aksi Ugal-ugalan Berakhir Kocar-kacir
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: