Pemprov Bengkulu Fokus Pada Gizi Anak, Siap Perluas Program Makan Bergizi Gratis

Asisten I Pemeritah Provinsi (Pemprov) Bengkulu, Khairil Anwar--Nova/Rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan didampingi Asisten I Khairil Anwar menerima audiensi dari Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kota Bengkulu, Gloria di ruang kerjanya pada Rabu 12 Maret 2025.
Pertemuan ini membahas perkembangan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang telah berjalan sejak 17 Februari 2025.
Khairil Anwar menjelaskan bahwa program ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan gizi anak-anak, terutama yang berasal dari keluarga kurang mampu, agar tumbuh kembang mereka tetap optimal.
“Program ini merupakan salah satu kebijakan pemerintahan Presiden Prabowo dalam mengatasi masalah gizi pada anak-anak Indonesia,” ungkap Khairil.
BACA JUGA:Penurunan Jumlah KPM BLT DD 2025 di Mukomuko, DPMD Jelaskan Penyebabnya
BACA JUGA:Kantor Pertanahan Bengkulu Selatan Raih Penghargaan Pelayanan Publik Terbaik dari Ombudsman RI 2024
Menurutnya, MBG menjadi langkah nyata untuk mengurangi kasus gizi buruk yang masih ditemukan di beberapa daerah.
“Kami ingin program ini membantu anak-anak yang mengalami masalah gizi, terutama dari keluarga yang ekonominya sulit,” tambah Khairil.
Sementara itu, Khairil Anwar juga menyampaikan harapan Gubernur Helmi Hasan agar cakupan program ini dapat diperluas dengan menambah dapur SPPG di berbagai daerah di Bengkulu.
"Dengan adanya lebih banyak dapur SPPG, program ini bisa menjangkau lebih banyak anak, sehingga manfaatnya semakin luas," tutup Khairil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: